Begini Caranya Menghadapi Kekasih yang Kerap Berbohong

Masih sering bingung menghadapi kekasih yang berbohong? Ini caranya.

oleh Liputan6.com diperbarui 06 Agu 2018, 11:28 WIB
Ilustrasi Kekasih Selingkuh (iStockphoto)

Liputan6.com, Jakarta Setiap pasangan kekasih yang menjalin sebuah hubungan asmara, pasti menginginkan semuanya berjalan lancar sesuai hingga sampai ke pelaminan. Namun, harapan tersebut seringkali menemui banyak hambatan selama prosesnya.

Salah satu hambatan yang biasa terjadi adalah ketika kekasih dengan sengaja mengkhianati kepercayaan Anda dengan berbohong. Menghadapi situasi tersebut tentu Anda akan merasa bingung. Sebab, salah-salah menyikapinya bukan tidak mungkin membuat hubungan tersebut menjadi kandas.

Memahami banyaknya kejadian semacam ini, berikut liputan6.com menghadirkan berbagai cara agar dapat menghadapi kekasih yang berbohong dengan tepat, seperti dikutip dari thisisinsider.com Senin (6/8/2018).

1. Konfirmasi rumor yang beredar

Dalam kebanyakan kasus, Anda tidak menjumpai pasangan berbohong secara kebetulan, melainkan dari rumor-rumor yang beredar melalui orang-orang di sekeliling Anda. Sebelum Anda naik pitam, ada baiknya untuk menanyakan kepada dia apakah rumor tersebut benar atau tidak.

Cara ini dapat membantu Anda untuk dapat mengerti kondisi yang ia alami dibalik kebohongan yang dilakukan sehingga mencegah Anda untuk bertindak membabi buta. Selain itu, pastikan rumor yang Anda percayai tersebut dilandasi oleh bukti yang kuat dan didapatkan dari orang terpercaya. "Bila tidak bukti, Anda akan terlihat sebagai orang yang sangat tidak percaya dan yang paling buruk, Anda akan memberikan peluang bagi pasangan untuk menutupi jejaknya secara lebih baik." Papar Sheri Meyers, seorang terapis hubungan cinta.


Hadapi pasangan yang berbohong

Ilustrasi Foto Bertengkar dengan Pasangan (iStockphoto)

2. Pastikan apa yang Anda inginkan dari situasi tersebut

Dihadapkan dengan situasi di mana pasangan membohongi Anda memang terkadang sulit untuk dapat menentukan sikap. Apakah kesalahannya tersebut dapat ditoleransi, atau justru Jika ini masalahnya, maka yang harus Anda lakukan adalah mengumpulkan informasi sehingga mendapatkan banyak referensi tentang keputusan apa yang akan Anda lakukan. 

 


Hadapi pasangan yang berbohong

Ilustrasi Foto Pasangan Bertengkar (iStockphoto)

3. Fokus pada detail-detail yang Anda butuhkan

Ketika ia mulai mengungkapkan apa yang terjadi, seringkali fakta-fakta di sekelilingnya menggoda Anda untuk beralih. Hal ini harus Anda antisipasi guna mencegah sakit hati menjadi semakin parah. Cukup fokus pada apa-apa yang ingin Anda ketahui dan abaikan hal yang lain.

4. Cari timing dan tempat yang pas untuk berbicara

Waktu dan tempat yang tepat tentu akan mempengaruhi bagaimana jalannya pembicaraan Anda berdua. Pastikan untuk bertemu pada waktu di mana masing-masing pihak sedang santai dan dalam keadaan tenang. Anda tidak disarankan untuk langsung menuju ke pokok masalah. Anda dapat membuka percakapan dengan basa-basi terlebih dahulu untuk mengurangi ketegangan yang ada.

(Kiki Novilia)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya