Rumah Terbakar di Makassar, Satu Keluarga Meninggal Dunia

Sebuah rumah panggung di Makassar terbakar pada Senin (6/8) dini hari. Api menjalar hebat hingga satu keluarga menjadi korban meninggal dunia.

oleh Raden Trimutia Hatta diperbarui 06 Agu 2018, 14:47 WIB

Liputan6SCTV, Makassar - Enam orang yang merupakan satu keluarga, tewas akibat kebakaran yang melanda kawasan padat penduduk di Kecamatan Tallo, Makassar, Sulawesi Selatan. Api berkobar saat warga sedang tertidur pulas, Senin, 6 Agustus dini hari tadi.

Seperti ditayangkan Liputan6 SCTV, Senin (6/8/2018), kobaran api yang melalap tiga rumah panggung di kawasan padat penduduk, Jalan Tinumbu, Lorong 166, Kelurahan Panampu, Kecamatan Tallo, Makassar Sulawesi Selatan.

Kencangnya tiupan angin mengakibatkan api begitu cepat membesar dan menyebar ke sejumlah rumah warga lainnya. Material rumah panggung berupa kayu dan tripleks semakin memperburuk keadaan.

Kerja petugas pemadam kebakaran juga terhambat akibat ratusan warga yang berkerumun di lokasi. Dua jam berjibaku melawan si jago merah dengan 10 unit mobil pemadam kebakaran, petugas akhirnya mampu mengendalikan keadaan.

Enam orang dalam satu keluarga, mulai dari kakek, nenek, hingga cucu, ditemukan meninggal dunia. Semuanya dibawa Tim Dokpol Polda Sulsel.

Hingga kini, rumah panggung yang terbakar masih menjadi tontonan warga. Sementara itu, Polsekta Tallo Makassar menyelidiki penyebab pasti terjadinya kebakaran maut tersebut. (Galuh Garmabrata)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya