Fakta Menarik Seputar Beyonce yang Jarang Diketahui

Jika Anda penggemar Beyonce, simak di sini sejumlah fakta menarik tentang dirinya yang jarang diketahui.

oleh Nabila Mecadinisa diperbarui 07 Agu 2018, 10:40 WIB
Sudah menikah sejak 4 April 2008, Beyonce baru mengumumkan pernikahannya dengan Jay-Z pada Oktober 2008. (instagram/beyonce)

Liputan6.com, Jakarta Sukses melejit sebagai seorang bintang, Beyonce pun menjadi sosok yang tak pernah luput dari perhatian publik. Bahkan baru-baru ini, Beyonce dan sang suami, Jay Z, telah menggelar tur bersama bertajuk "On the Run Tour II" di London. Pasangan ini berhasil memberikan sajian hiburan yang mengesankan. Tak hanya lewat suara indah serta lagu-lagu yang dibawakannya. Sajian visual yang ditampilkan dari konser Beyonce dan Jay Z juga benar-benar menakjubkan.

Melihat sisi Beyonce yang begitu enerjik dan selalu tampil penuh aksi di atas panggung, kita pun semakin mengulik lebih jauh tentang dirinya. Seperti yang dilansir dari Vogue.com, ternyata ada sejumlah fakta menarik dari Beyonce yang belum banyak diketahui. Penasaran apa saja?


Fakta menarik Beyonce

Beyonce (Daniela Vesco/Invision/AP Photo)

1. Nama panggung

Saat banyak selebritas menggunakan nama lain yang lebih catchy, Beyonce lebih memilih nama sang ibu untuk dijadikan nama panggung miliknya. Berawal dari Beyince sampai akhirnya ia menciptakan nama panggung Beyonce yang melekat hingga saat ini.

2. Kemampuan menyanyi

Ternyata kemampuan menyanyi Beyonce ditemukan oleh guru tarinya saat masih kecil. Darlette Johnson, gurunya, kerap berdendang dan Beyonce selalu meyelesaikan dendangan sang guru tersebut. Dari sana ia melihat talenta bernyanyi yang dimiliki oleh Beyonce.


Fakta menarik Beyonce

Beyonce, Apesh-t

3. Lakukan donasi

Pada tahun 2010 Beyonce mendonasikan seluruh pendapatannya dari film Cadillac Records. Ia menyumbangkannya ke sebuah pusat kecantikan di Phoenix House dan fasilitas rehabilitasi di Brooklyn.

4. Angka keberuntungan

Beyonce telah meluncurkan 4 studi album di tahun 2011. Menurutnya, angka 4 adalah angka keberuntungannya. Empat merupakan tanggal ia lahir, hari ulang tahun sang ibu, tanggal pernikahannya, dan banyak hal lain yang berkaitan dengan angka 4 yang jadi waktu bersejarah dalam hidupnya.

5. Pengumuman kehamilan

Di tahun 2011, ia mengumumkan kehamilannya kepada publik saat tampil di MTV Video Music Awards. Kala itu, dirinya membawakan lagu "Love on Top". Dan ternyata, pernyataan dirinya tersebut berhasil menjadikan program MTV yang paling banyak ditonton sepanjang sejarah.

 

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya