Jakarta - Usai dijamu Arema di Malang dalam lanjutan kompetisi Gojek Liga 1 bersama Bukalapak, Persija Jakarta langsung menuju Yogyakarta. Pelatih Macan Kemayoran, Stefano Cugurra Teco mengambil keputusan tersebut supaya pemain mendapat istirahat di tengah jadwal padat.
Persija Jakarta menuju Yogyakarta guna melakoni laga kontra Persikabo Bogor di pentas Piala Indonesia 2018, Kamis (9/8/2018). Persija bermain imbang kontra Arema FC di Stadion Kanjuruhan, Malang, Minggu (5/8/2018). Walhasil, mereka hanya punya waktu istirahat tiga hari.
Baca Juga
- Marko Simic Menganggap Hasil Arema FC Vs Persija Cukup Adil
- Hasil Evaluasi Panpel Arema terkait Melubernya Penonton saat Menjamu Persija
- VIDEO: Highlights Liga 1 2018, Arema FC Vs Persija 1-1
Advertisement
Oleh karena itu, Stefano Teco tak ingin mengambil risiko membawa pulang skuatnya ke Jakarta lebih dulu. "Kami langsung berangkat ke Yogyakarta dan istirahat di sana sehingga bagus untuk kondisi tim. Kami juga tidak kehilangan satu atau dua hari. Kami bermain di Malang pada Minggu, tidak mungkin Senin ke Jakarta, bisa hilang satu hari untuk istirahat," jelas Stefano Teco.
Sejak awal, laga Piala Indonesia 2018 memberikan kesempatan kepada klub yang bermain di kasta lebih rendah untuk menjadi tim tuan rumah. Namun, Persikabo tak bisa menjamu Persija lantaran tak ada stadion yang memenuhi standar di Bogor.
Sebenarnya ada Stadion Pakansari, Cibinong, namun tak mungkin dipakai karena tengah dipersiapkan untuk Asian Games 2018, yang hanya dalam hitungan hari dimulai setelah jadwal antara Persikabo kontra Persija.
Akhirnya, Persikabo menyerahkan kepada Persija Jakarta guna mengatur penyelenggaraan pertandingan. Persija memilih Bantul karena tak satu pun stadion di sekitar Jabodetabek bisa digunakan bertanding jelang Asian Games 2018.
Sumber: Bola.com