Voli Asian Games: Abaikan Indonesia, Tim Putri Filipina Pede Lolos Grup

Tim putri Filipina sudah lama tak tampil di Asian Games.

oleh Ahmad Fawwaz Usman diperbarui 11 Agu 2018, 09:00 WIB
Ilustrasi Bola Voli Asian Games 2018 (sports-ip.com)

Liputan6.com, Manila - Timnas voli putri Filipina tak ragu menetapkan target tinggi meski cukup lama absen dari perhelatan Asian Games. Mereka ingin mencapai perempat final pada edisi 2018.

Bagi tim voli putri Filipina, tampil di ajang Asian Games adalah sesuatu yang langka. Sebelum edisi 2018 di Jakarta-Palembang, terakhir kali mereka tampil di Asian Games 1982 di India. Di multievent, ajang tertinggi yang biasa mereka ikuti hanya SEA Games.

Sialnya, saat mereka kembali tampil di Asian Games 2018, mereka justru harus tergabung dengan lawan-lawan sulit. Selain Indonesia yang berstatus tuan rumah, mereka akan menghadapi Thailand, Jepang, dan Hong Kong.

Meski begitu, tak ada sedikitpun rasa gentar yang menghinggapi mereka. Bahkan, Presiden Federasi Voli Filipina, Peter Cayco berani menetapkan lolos ke perempat final sebagai target mereka.

"Saya mengatakan kepada tim bahwa tidak ada tekanan. Kami akan memastikan loos ke perempat final. Saya pikir kami bisa mengalahkan negara lain untuk melaju ke perempat final. Dari sana, apa pun bisa terjadi," ujar Cayco, dikutip Philstar Global.

 


Optimistis

Jika bicara sejarah, tim putri Filipina memang sempat mendaulat diri sebagai yang terbaik di Asia Tenggara. Pada delapan edisi SEA Games sejak 1977-1993, mereka mampu meraih enam medali emas. Bahkan, saat terakhir kali tampil di Asian Games 1982, mereka finis di tempat kelima.

Di sisi lain, cabor voli putri Asian Games 2018 sendiri akan dimulai pada 19 Agustus 2018. Untuk sistem penghitungan poin, tim yang menang 3-0 atau 3-1 akan diberikan tiga poin dan tim yang kalah tak mendapatkan poin. Jika menang 3-2, tim pemenang akan mendapat dua poin dan satu poin untuk yang kalah.

"Kami bisa mengalahkan Hong Kong. Dan jika kami mengalahkan Indonesia, kami memiliki kesempatan. Cara kerja tim ini sangat mengesankan. Mereka menjalin ikatan yang berbeda. Semua orang optimistis dan siap untuk menang," Cayco menegaskan.


Fase Grup Voli Putri Asian Games

Grup A: Indonesia, Thailand, Jepang, Hong Kong, Filipina

Grup B: Korea Selatan, Tiongkok, Taiwan, Kazakhstan, Vietnam, India

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya