Melanie Putria: Sebagai Ibu Harus Bisa All-In-One

Meski punya kegiatan seabrek, artis yang pernah menjadi Putri Indonesia 2002 Melani Putria menyebutkan, keseimbangan hidup itu penting agar hidup kita selalu sehat.

oleh Liputan6.com diperbarui 13 Agu 2018, 12:30 WIB
Melanie Putria. Keseimbangan hidup itu penting agar hidup kita selalu sehat. (Liputan6.com/Loop/Shaga)

Liputan6.com, Jakarta Meski punya kegiatan seabrek, artis yang pernah menjadi Putri Indonesia 2002, Melani Putria, menyebutkan, keseimbangan hidup itu penting agar hidup kita selalu sehat.

"Sebagai seorang ibu, kita harus bisa all-in-one. Mulai dari mengurus rumah, anak, dan kerja," kata istri Angga Puradiredja itu di Jakarta.

Jangan sampai, kata pemain film Ayat-ayat Cinta ini, kita tidak punya waktu untuk olahraga. "Kalau aku dan suami selalu melakukan olahraga di pagi hari sebelum mulai aktivitas," kata Melanie di acara talk show bertema "Balancing Your Daily Essentials for the Body, Mind, and Soul".

Menurut Melanie, kesehatan merupakan investasi utama dalam hidup. Bukan hanya untuk diri sendiri, tetapi juga untuk orang yang kita sayangi. Oleh karena itu, Melanie juga selalu berupaya mengonsumsi makanan yang sehat setiap hari.

* Update Terkini Asian Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Pesta Olahraga Terbesar Asia di Sini.

Melanie Putria. Keseimbangan hidup itu penting agar hidup kita selalu sehat. (Liputan6.com/Loop/Shaga)

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya