Ini 3 Titik Utama Polri Amankan Asian Games 2018

Tiga lokasi itu kata Purwadi, sangat penting untuk diamankan. Pasalnya, tempat-tempat yang sering dipakai dalam proses Asian Games 2018.

oleh Liputan6.com diperbarui 13 Agu 2018, 18:43 WIB
Sejumlah personel anti teror menaiki kendaraan taktis pada simulasi dan latihan mitigasi aksi terorisme untuk pengamanan Asian Games 2018 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Rabu (25/7). Simulasi tersebut diikuti TNI, Polri, dan BNPT. (Merdeka.com/Imam Buhori)

Liputan6.com, Jakarta - Seluruh stakeholder terus berupaya membenah diri guna menyambut Asian Games 2018, yang akan digelar di Jakarta dan Palembang.

Wakapolda Metro Jaya Brigjen Pol Purwadi Arianto menegaskan, polri siap mengamankan Asian Games 2018. Ada tiga lokasi fokus pengamanan.

"Pertama wisma atlet di Kemayoran. Kedua di venue tempat-tempat pertandingan di delapan tempat lebih. Kemudian perjalanan antara tempat penginapan sampai tempat kegiatan pertandingan," kata Purwadi di Mapolda, Senin (13/8/2018).

Tiga lokasi itu kata Purwadi, sangat penting untuk diamankan. Pasalnya, tempat-tempat yang sering dipakai dalam proses Asian Games 2018.

Sementara itu, mantan Direktur Tindak Pidana Tertentu (Dirtipidter) Bareskrim Polri mengajak seluruh masyarakat untuk mendukung Asian Games 2018.

"Tanpa kerja sama, masyarakat mungkin Polri tidak bisa berbuat banyak," ujar dia.

Sementara itu, ia meyakini antisipasi kejahatan jalanan yang telah dilakukan jajaran kepolisian berlangsung efektif. Sebab, hingga kini Polri telah berhasil mengungkap kasus-kasus kejahatan.

"Kegiatan cipta kondisi yang sudah dilakukan saya pikir sudah memberikan dampak positif. Mudah-mudahan dengan dukungan masyarakat ini (keamanan) bisa tercapai," pungkas dia.

Asian Games akan berlangsung pada 18 Agustus hingga 2 September. Di mana ada 40 cabang olahraga yang akan dipertandingkan, terdiri dari 32 cabang olahraga olimpiade dan 8 cabang olahraga non olimpiade.

Ajang Pesta Olahraga Asia ini akan dihadiri lebih kurang 15 ribu atlet dari 45 negara.

 

 

Reporter: Ronald

 

* Update Terkini Asian Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Pesta Olahraga Terbesar Asia di Sini.

 

Saksikan tayangan video menarik berikut ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya