6 Pesan PP Muhammadiyah untuk Prabowo - Sandiaga

Bakal Calon Presiden dan Wakil Presiden Prabowo Subianto-Sandiaga Uno bertandang ke Kantor PP Muhammadiyah, Menteng.

oleh Muhammad Radityo Priyasmoro diperbarui 13 Agu 2018, 23:05 WIB
Ketua Umum PP Muhammadiyah Haedar Nasir. (Liputan6.com/Switzy Sabandar)

Liputan6.com, Jakarta - Bakal Calon Presiden dan Wakil Presiden Prabowo Subianto-Sandiaga Uno bertandang ke Kantor PP Muhammadiyah Menteng, Jakarta Pusat. Ketua Umum PP Muhammadiyah Haedar Nashir pun menyampaikan enam pesan usai dikunjungi oleh Prabowo-Sandiaga.

Pesan utama dan yang utama adalah agar kedua calon pasangan presiden dan wakil presiden ini bisa untuk tetap berpegang teguh pada Pancasila sebagai landasan negara.

"Pertama, bagaimana kebijakan pemerintah itu memperhatikan pondasi nilai Pancasila yang tidak terpisahkan, jangan sampai ada kebijakan bertentangan dengan Pancasila sebagai luhur bangsa," kata Haedar dalam jumpa persnya di Kantor PP Muhammadiyah, Jakarta Pusat, Senin (13/8/2018).

Kedua, Muhammadiyah berharap agar kelak pasangan ini bisa mewujudkan kedaulatan ekonomi, politik, dan budaya negara, dalam bingkai yang lebih berani menolak hegemoni asing dan memutus mata rantai impor.

"Ketiga, adalah bagaimana untuk bisa mengentaskan kesenjangan ekonomi. Karena ini krusial poin kita, bagaimana kekayaan Indonesia bisa untuk hajat rakyat," ucap Haedar.

Pesan keempat dan kelima, Muhammadiyah ingin agar bagaimana Indonesia ke depan bisa memiliki SDM unggul. Lewat sisi pendidikan dan kesehatan, dan juga reformasi birokrasi agar bisa dirasakan semua kalangan.

"Lalu terakhir, keenam Indonesia dalam lebih pro-aktif untuk kebijakan politik luar negerinya bagi kedaulatan, sekaligus memeran peranan strategis muslim, karena ini (Indonesia) adalah muslim terbesar (populasi) di dunia," tandas Haedar.

 

* Update Terkini Asian Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Pesta Olahraga Terbesar Asia di Sini.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:


Prabowo Sowan

Calon Presiden Prabowo Subianto mendatangi Kantor PP Muhammadiyah Menteng, Jakarta Pusat. Kedatangannya diketahui sebagai ajang silaturahmi.

"Silaturahmi, komunikasi, sowan setelah saya daftar KPU," kata Prabowo usai turun dari mobil di lokasi, Senin (13/8/2018)

Prabowo menilai, Muhammadiyah adalah ormas Islam yang sangat bersejarah. Sehingga patut untuk silaturami.

"Jadi haruslah kita sowan," singkat dia.

Pantauan di lokasi, Prabowo datang pukul 20.15 WIB. Sebelumnya, sang calon wakil presiden Sandiaga Uno juga telah lebih dulu datang pukul 19.45 WIB.

Keduanya didampingi Ketum PAN Zulkifli Hasan untuk bertemu Ketua Umum Muhammadiyah Haedar Nashir, beserta jajaran pengurus Muhammadiyah.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya