FOTO: Kreasi Mural Para Seniman Warnai Sepinya Desa Bulgaria

Sebuah desa sepi, Staro Zhelezare, di Bulgaria menjadi galeri terbuka karena banyaknya mural.

oleh Arny Christika Putri diperbarui 14 Agu 2018, 07:12 WIB
desa Staro Zhelezare di Bulgaria
Sebuah desa sepi, Staro Zhelezare, di Bulgaria menjadi galeri terbuka karena banyaknya mural.
Dua orang wanita melewati lukisan mural karya seniman terkenal di dinding rumah desa Staro Zhelezare di Bulgaria, 4 Agustus 2018. Dengan populasi penduduk dibawah 500 orang, desa ini disulap menjadi galeri seni yang penuh mural. (AFP/Dimitar DILKOFF)
Seorang wanita keluar dari rumah yang dindingnya berhias lukisan mural bergambar pisang karya Andy Warhol di desa Staro Zhelezare di Bulgaria, 4 Agustus 2018. Para seniman mewarnai desa ini dengan mural outdoor besar yang berwarna. (AFP/Dimitar DILKOFF)
Warga duduk di depan lukisan mural seniman terkenal di dinding desa Staro Zhelezare, Bulgaria, 4 Agustus 2018. Mural bagian dari proyek tahunan itu diluncurkan oleh wanita Polandia, Katarzyna Piriankov dan suaminya, Ventzislav. (AFP/Dimitar DILKOFF)
Lukisan mural "Over the city" karya Marc Chagall menghiasi dinding rumah desa Staro Zhelezare di Bulgaria, 4 Agustus 2018. Desa Staro Zhelezare ini adalah salah satu dari banyak desa yang termiskin di Uni Eropa. (AFP/Dimitar DILKOFF)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya