4 Tim Sepak Bola Putra yang Lolos ke Perempat Final Asian Games 2018

Asian Games 2018 digelar di Indonesia.

oleh Adyaksa Vidi diperbarui 24 Agu 2018, 09:40 WIB
Timnas Korsel lolos ke perempat final Asian Games 2018. (Bola.com/Dok. INASGOC)

Liputan6.com, Jakarta - Cabor sepak bola putra Asian Games 2018 telah memasuki fase gugur. Ada empat tim yang telah memastikan diri lolos ke babak perempat final.

Wakil Asia Tenggara, Vietnam, membuat kejutan dalam Asian Games kali ini. Mereka melaju ke perempat final setelah mengalahkan Bahrain.

Vietnam menang tipis 1-0 dalam laga yang digelar Kamis (24/8/2018) di Stadion Patriot. Gol diciptakan oleh Nguten Cong Phuong pada menit ke-88.

Di perempat final, Vietnam akan menantang Suriah. Suriah lolos setelah menang atas Palestina 1-0.

Gol Suriah diciptakan oleh Ahmad Ashkar pada menit ke-73. Laga perempat final antara Vietnam kontra Suriah akan digelar 27 Agustus 2018 di Stadion Patriot.

* Update Terkini Asian Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Pesta Olahraga Terbesar Asia di Sini.


Laga Lain

Peserta parade membawa balon bergambar Logo Asean Games 2018 Jakarta-Palembang saat peluncuran logo Asian Games 2018, Jakarta, Minggu (27/12/2015). Indonesia akan menjadi tuan rumah perhelatan Asian Games 2018 mendatang. (Liputan6.com/Johan Tallo)

Sementara salah satu unggulan lain, Korsel, juga lolos ke perempat final. Di babak 16 besar Heung Min Son dan kawan-kawan menang 2-0 atas Iran.

Namun, jalan Korsel untuk menembus semifinal tidak mudah. Pasalnya, mereka akan menantang Uzbekistan.

Uzbekistan lolos setelah membantai Hong Kong 3-0. Berikut jadwal perempat final Asian Games 2018.


Jadwal

Logo cabang olahraga Angkat Besi Asian Games 2018 terpampang di Bundaran HI, Jakarta, (17/8/2017), Asian Games mengambil tema Energy Of Asia dan akan dibuka oleh Presiden Republik Indonesia Joko Widodo. (Bola.com/Nicklas Hanoatubun)

27 Agustus 2018: Suriah Vs Vietnam

27 Agustus 2018: Uzbekistan Vs Korea Selatan

Saksikan video pilihan di bawah ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya