Liputan6.com, Jakarta Dunia fashion seakan tak ada habisnya menghadirkan referensi-referensi model fashion terkini mulai dari pakaian hingga aksesori yang mampu menjadikan tampilan Anda semakin terkini.
Seperti yang dilansir popsugar.com, ternyata terdapat beberapa tren aksesori tas yang bisa melengkapi gaya Anda di musim gugur nanti.
Advertisement
Sebelum menyimpan tas lama Anda, simak rekomendasi gaya tas terkini sebagai referensi gaya Anda agar tampil selalu up to date!
* Update Terkini Jadwal Asian Games 2018, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Asian Games 2018 dengan lihat di Sini
1. Aksi bentuk
Terkesan minimalis, namun tas ini mampu memberikan pernyataan pada gaya Anda. Dengan desain tas berbentuk bundar serta dilengkapi aksentuasi tali panjang, tentu mengingatkan akan tas klasik di era 80-an. Sebelum membeli baru, tak ada salahnya membongkar koleksi lama sang Ibu. Siapa tahu, Anda akan menemukan "harta karun" berupa tas vintage pada lemarinya.
Advertisement
2. Tas fungsional
Bagi para pekerja, tas ini cocok untuk Anda gunakan. Dengan desain yang spacious di dalamnya, tas ini mampu memuat banyak perlengkapan Anda. Bahkan, desain minimalisnya dapat digunakan dengan ragam pakaian model apapun.
3. Inspirasi retro
Kesan pop art terlihat jelas pada tas bergaya retro ini, Paduan warna berani serta permainan bentuk pada aksen tas tersebut dapat menjadi epenambah aksi pada gaya Anda.
Advertisement
4. Tas kulit
Ingin tampil elegan namun tetap memiliki tas yang fungsional, tas ini bisa jadi pilihan tepat untuk melengkapi gaya Anda.
5. Aksen Fur
Aksen bulu akan menjadikan tampilan Anda semakin manis dan chic.
Advertisement