Tak Hanya Gaun Meghan Markle, Baju Pengantin Pangeran Harry Juga Akan Dipajang

Selain gaun pengantin Meghan Markle, baju Pangeran Harry juga akan dipajang

oleh Vinsensia Dianawanti diperbarui 30 Agu 2018, 19:30 WIB
Dilansir dari People, Victoria pun memberikan komentar mengenai gaun itu. (instagram/kensingtonroyal)

Liputan6.com, Jakarta Gaun pengantin Meghan Markle akan dipajang dan dapat disaksikan oleh publik di Kastil Windsor pada Oktober 2018. Tak hanya gaun pengantin Meghan Markle, baju pengantin yang digunakan Pangeran Harry juga akan dipajang. Bersanding dengan gaun pengantin Meghan Markle.

Baju pengantin Pangeran Harry dan Meghan Markle ini akan dipajang dalam pameran yang berjudul A Royal Wedding: The Duke and Duchess of Sussex pada 26 Oktober 2018 hingga 6 Januari 2019.

Pameran inipun akan disambung dengan pameran kedua di Palace of Holyroodhous di Edinburg tahun depan. Tak hanya gaun, tiara, sepatu, dan perhiasan yang digunakan Meghan Markle saat hari pernikahannya pun juga akan dipajang.

 

* Update Terkini Jadwal Asian Games 2018, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Asian Games 2018 dengan lihat di Sini


Pameran koleksi seni kerajaan

Tentu saja dia miliki pendapat sendiri mengenai gaun pernikahan Meghan Markle. (instagram/kensingtonroyal)

Royal Collection Trust sebagai lembaga amal resmi akan mengelola koleksi seni Keluarga Kerajaan ini yang segera dipamerkan kepada publik. Gaun pengantinnya sendiri merupakan rancangan dari desainer Clare Waight Keller dari rumah mode Givenchy. Ia menggunakan kain sutra putih untuk membuat gaun ini dengan potongan boatneck.


Pameran koleksi seni kerajaan

Dua bocah memegang gaun putih panjang Meghan Markle saat akan melangsungkan upacara pernikahan dengan Pangeran Harry di St George's Chapel, Kastil Windsor, Windsor, Inggris, Sabtu (19/5). (Andrew Matthews/POOL/AFP)

Selain baju pengantin Pangeran Harry dan Meghan Markle, pihak istana juga akan memamerkan tiara Ratu Mary yang merupakan sebuah tiara berlian dan platinum art deco. Tiara ini menjadi tiara pertama yang dimiliki oleh Ratu Mary.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya