Victor Moses Punya Pilihan Tentang Pemain Terbaik Chelsea

Victor Moses menyebut Ross Barkley sebagai pemain terbaik Chelsea.

oleh Aditya Wicaksono diperbarui 30 Agu 2018, 23:24 WIB
Pemain Chelsea, Ross Barkley berebut bola dengan pemain Huddersfield Town, Jonathan Hogg, pada laga Premier League di Stadion John Smith's, Sabtu (11/8/2018). Chelsea menang 3-0 atas Huddersfield Town. (AP/Mike Egerton)

Jakarta - Pemain Chelsea, Victor Moses, menyebut sosok Ross Barkley adalah pemain terbaik klub pada sesi latihan. Moses berharap Barkley bisa mendapat kesempatan bermain lebih banyak di bawa kendali Maurizio Sarri.

"Semua pemain bekerja keras, namun Ross Barkley bekerja lebih keras dari pemain lainnya," ujar Moses.

"Barkley mengalami cedera cukup parah. Namun usahanya untuk kembali ke performa terbaik sangat luar biasa."

"Saya berharap Barkley bisa mendapatkan kesempatan untuk memberikan kontribusi lebih banyak di Chelsea," ungkap Moses.

Ross Barkley juga memiliki harapan yang sama. Ia pun mengaku sudah mempelajari strategi Maurizio Sarri ketika menangani Napoli.

"Saya banyak menyaksikan pertandingan Napoli. Mereka tampil hebat dengan penguasaan bolanya," ujar Barkley.

"Napoli tampil hebat ketika menghadapi Manchester City. Sayang sekali mereka tidak menjadi juara Serie A," ungkap Barkley.

Ross Barkley sudah mencatatkan tiga penampilan dari tiga laga awal Chelsea pada Premier League 2018-19. Barkley direkrut Chelsea dari Everton pada Januari 2018. Namun, ia datang dengan kondisi cedera sehingga tidak maksimal ketika tampil bersama Chelsea.

Sumber: Daily Mail

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya