Tim Kampanye Jokowi-Ma'ruf Amin Bentuk Tim Hukum

Hasto mengatakan, akan menggaet advokat-advokat lokal ke dalam Tim Kampanye Nasional Jokowi-Ma'ruf Amin.

oleh Liputan6.com diperbarui 04 Sep 2018, 19:48 WIB
Sembilan sekjen parpol Koalisi Indonesia Kerja melengkapi sejumlah berkas, termasuk struktur tim kampanye nasional (TKN) untuk pasangan bakal capres dan cawapres, Jokowi-Ma'ruf Amin ke KPU. (liputan6.com/Johan Tallo)

Liputan6.com, Jakarta - Tim Kampanye Nasional Jokowi-Ma'ruf Amin membentuk tim advokasi untuk memberikan bantuan hukum selama pemilu berlangsung. Tim ini berada di bawah Direktorat Advokasi dan Hukum Tim Kampanye Nasional.

"Oleh karena itu kita membentuk tim advokat yang khusus nanti akan menangani berbagai hal yang fundamental dilanggar, ini akan bekerja," kata Sekjen PDI Perjuangan itu di Posko Cemara, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (4/9/2018).

Hasto mengatakan akan menggaet advokat-advokat lokal ke dalam Tim Kampanye Nasional Jokowi-Ma'ruf Amin. Namun, dia tak menyebutkan siapa saja yang akan ditarik ke dalam tim hukum.

"Nanti kita buka partisipasi dari para advokat Indonesia, apapun kita mengelola bangsa dan negara harus taat hukum, Pak Jokowi dapat membawa kepastian hukum ke depan dan dibawa saat masa kampanye," kata dia.

Dia juga belum menjelaskan berapa anggota yang akan mengisi tim hukum. Saat ini, tim tersebut baru mematangkan gagasan bagaimana kerja tim hukum ini

"Ini tim baru mematangkan berbagai gagasan, setiap tim kampanye akan memiliki tim hukum itu, pasangan yang lain juga akan memiliki itu, ini merupakan standar," jelasnya.

 


Rumah Aspirasi Relawan

Sembilan sekjen parpol Koalisi Indonesia Kerja melengkapi sejumlah berkas, termasuk struktur tim kampanye nasional (TKN) untuk pasangan bakal capres dan cawapres, Jokowi-Ma'ruf Amin ke KPU. (liputan6.com/Johan Tallo)

Koalisi Indonesia Kerja juga akan meresmikan rumah aspirasi yang disiapkan untuk relawan pasangan calon presiden dan wakil presiden, Jokowi dan Ma'ruf Amin.

Hal itu dibicarakan dalam rapat para sekjen yang dilaksanakan, Selasa (4/9/2018) siang ini.

Sebelum peresmian, tim kampanye akan melakukan kerja bakti bersama relawan untuk mempersiapkan rumah aspirasi pada tanggal 9 September mendatang.

"Kita rencana tanggal 9 akan melaksanakan kerjabakti atau gotong-royong mempersiapkan rumah aspirasi," kata Wakil Ketua tim kampanye Lodewijk Freidrich Paulus di Posko Cemara, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (4/9/2018).

Adapun lokasi rumah aspirasi itu berada di Jalan Proklamasi, Jakarta Pusat. "Insya Allah akan kita laksanakan tanggal 9 di Jalan Proklamasi, di situ akan jadi rumah aspirasi," kata Sekjen Partai Golkar itu.

Rumah aspirasi akan dipergunakan untuk kader partai pengusung Jokowi-Ma'ruf. Juga bakal dimanfaatkan bagi kelompok relawan.

"Seluruh kader dari 9 parpol koalisi dan relawan akan bekerja sama, kerja bakti membersihkan tempat sehingga pada gilirannya saat diumumkan atau diresmikan TKN (Tim Kampanye Nasional) tempat itu sudah siap," jelas Lodewijk.

 

Reporter: Ahda Bayhaqi

Sumber: Merdeka.com

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya