FOTO: Topan Jebi Lumpuhkan Bandara Jepang, Ribuan Penumpang Telantar

Topan Jebi yang menghantam Jepang menyebabkan sekitar 3.000 penumpang telantar di Bandara Internasional Kansai.

oleh Arny Christika Putri diperbarui 05 Sep 2018, 11:00 WIB
Penumpang Telantar di Bandara Kansai Jepang
Topan Jebi yang menghantam Jepang menyebabkan sekitar 3.000 penumpang telantar di Bandara Internasional Kansai.
Penumpang yang terdampar antre menunggu bus khusus di Bandara Internasional Kansai menyusul topan Jebi yang menghantam Jepang, Rabu (5/9). Topan jebi telah merusak jembatan yang menghubungkan Bandara Kansai dengan daratan utama Osaka. (Kyodo News via AP)
Penumpang yang terdampar semalam di Bandara Internasional Kansai karena topan Jebi tiba dengan menggunakan kapal di pelabuhan Kobe, Rabu (5/9). Terjangan topan Jebi yang dahsyat membuat Bandara Kansai di Osaka, Jepang ditutup sementara. (AFP/JIJI PRESS)
Penumpang yang terdampar semalam di Bandara Internasional Kansai tiba dengan kapal di pelabuhan Kobe, Rabu (5/9). Topan jebi membuat beberapa bagian di landasan pacu serta lantai basement bandara Kansai di Osaka, Jepang terendam banjir. (AFP/JIJI PRESS)
Penumpang yang terdampar semalam di Bandara Internasional Kansai tiba dengan menggunakan kapal di pelabuhan Kobe, Rabu (5/9). Topan jebi yang menerjang Jepang telah merusak jembatan penghubung Bandara Kansai dengan daratan utama Osaka. (AFP/JIJI PRESS)
Bandara Internasional Kansai digenangi air laut yang dibawa topan Jebi di Osaka, Jepang barat, Rabu (5/9). Angin kencang juga membuat sebuah jembatan layang yang menjadi satu-satunya akses menuju Bandara Kansai rusak. (Hiroko Harima/Kyodo News via AP)
Bandara Internasional Kansai digenangi air laut yang dibawa topan Jebi di Osaka, Jepang barat, Rabu (5/9). Angin kencang juga membuat sebuah jembatan layang yang menjadi satu-satunya akses menuju Bandara Kansai rusak. (Hiroko Harima/Kyodo News via AP)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya