Jakarta - Legenda Real Madrid, Steve McManaman menyebut Barcelona menjadi kandidat terkuat meraih gelar juara La Liga 2018-2019. Ia mengakui, komposisi Real Madrid pada musim ini kurang maksimal, sehingga bakal finis di bawah rival abadinya tersebut.
Baca Juga
- Luis Suarez Heran Griezmann Enggan ke Barcelona
- Suarez Ikut Rayu Pogba Pindah ke Barcelona
- Bukti Ousmane Dembele Pemain Penting di Barcelona
Advertisement
"Barcelona memiliki skuat dengan komposisi yang lebih bagus. Selain itu, kebijakan transfer musim panas mereka juga lebih baik dibanding Real Madrid. Jadi, saya pikir Barcelona bisa memertahankan gelarnya musim ini," ungkap Steve McManaman, di Hotel Gran Melia, Kuningan, Jakarta, Rabu (5/9/2018).
Ironisnya, meski berstatus legenda Real Madrid, Steve McManaman menempatkan mantan timnya di posisi ketiga. Ia merujuk nama Atletico Madrid sebagai nomine berikutnya setelah Barcelona.
Bagi Steve McManaman, pergerakan Atletico Madrid dan ketangguhan Diego Simeone dalam mengatasi tekanan, bisa membuahkan hasil. "Mereka sulit jadi juara, tapi layak berada di atas Real Madrid," tegasnya.
Prediksi eks Liverpool tersebut bukan tanpa alasan, terutama saat melihat kekuatan Barcelona. Pada musim ini, El Barca mendatangkan para pemain yang dianggap bisa melengkapi skuat yang sudah ada.
Sosok Arthur Melo menjadi magnet bagi kalangan jurnalis di Spanyol, karena dianggap bakal menjadi bintang baru Barcelona. Status tersebut juga menjadi milik bomber Malcom, dan Clément Lenglet.
Kedatangan gelandang Arturo Vidal semakin membuat Pelatih Ernesto Valverde bisa melakukan kreasi apapun di lapangan. "Artinya, Barcelona punya segalanya, dan semakin susah bagi Real Madrid, dan Atletico Madrid bisa mengejutkan," sebut Steve McManaman.