Liputan6.com, Misano - Rider Ducati, Jorge Lorenzo merbeut pole position di MotoGP San Marino. Dia menjadi yang tercepat pada sesi kualifikasi yang berlangsung di Sirkuit Marco Simoncelli, Sabtu (8/9/2018).
Sepanjang MotoGP San Marino, Lorenzo membuktikan betapa impresifnya Ducati di Misano. Dominasi Ducati di MotoGP San Marino terlihat sejak hari pertama.
Baca Juga
Advertisement
Keberhasilan Ducati merebut pole position, kata Lorenzo, berkat motor Desmosedici GP18 merupakan paket yang komplet. Bahkan, dia yakin tak bisa dihentikan saat balapan nanti.
"Tidak bisa lebih baik lagi untuk bisa sekencang ini di Misano dengan Ducati, yang bisasanya sedikit kesulitan. Namun tidak Ducati ini, karena kami memiliki motor yang komplit, ini membuat saya sangat bangga dan senang," katanya, dikutip dari Motor Sport.
"Khususnya, selain 1 menit 31,6 detik yang sangat cepat, catatan waktu pertama juga sangat luar biasa, 31,7 detik. Saya sangat senang, ini memberi saya kepercayaan diri lebih untuk menekan dengan kompon ban berbeda, karena kami menggantinya dengan soft," ujar rider MotoGP asal Spanyol tersebut.
Firasat Bagus
Lorenzo juga memiliki firasat bagus di balapan MotoGP San Marino. Dia optimistis bersama Ducati, dirinya bisa melahap lintasan yang memiliki 16 tikungan tersebut.
"Feeling kami sangat baik pada kecepatan balapan, ataupun satu flying lap," ucap mantan pembalap Movistar Yamaha tersebut.
"Motornya bekerja sangat baik setelah tes di sini satu bulan lalu, tentu saja ini membantu kami dibanding tim yang ada di sini, kualifikasi hari ini sangat fantastis dan kami menikmatinya."
Advertisement
10 Besar Kualifikasi
Hasil Kualifikasi MotoGP San Marino 2018
1. Jorge Lorenzo: 1:31,629
2. Jack Miller: +0,287
3. Maverick Vinales: +0,321
4. Andrea Dovizioso: +0,374
5. Marc Marquez: +0,387
6. Cal Crutchlow: +0,396
7. Valentino Rossi: +0,399
8. Danilo Petrucci: +0,507
9. Johann Zarco: +0,621
10. Alex Rins: +0,709
Saksikan video pilihan berikut ini: