Hilangkan Lingkaran Hitam di Area Mata dengan Tomat

Berikut perawatan rutin dengan tomat untuk hilangkan lingkaran hitam di area mata.

oleh Meita Fajriana diperbarui 13 Sep 2018, 06:45 WIB
Berikut perawatan rutin dengan tomat untuk hilangkan lingkaran hitam di area mata. (Foto: iStockphoto)

Liputan6.com, Jakarta Lingkaran hitam di area mata atau yang biasa dikenal dengan dark circles merupakan salah satu permasalahan kulit yang sangat mengganggu. Hal ini membuat penampilan Anda kurang maksimal.

Lingkaran hitam pada area mata membuat Anda terlihat kelelahan dan kusam. Permasalahan dark circles ini biasanya muncul akibat kurangnya waktu tidur, stres, merokok, minuman beralkohol, hingga pengaruh hormon.

Utuk mengatasinya, dibutuhkan perawatan kulit rutin untuk waktu yang terbilang lama. Perawatan dengan mempelancar sirkulasi darah pada kulit di area mata, membuatnya terlihat segar kembali.

Salah satu bahan alami yang bisa Anda gunakan sebagai perawatan area mata adalah tomat. Tomat memberikan manfaat yang mencerahkan lingkaran hitam di area mata dengan kandungan A, B, dan C yang terkandung di dalamnya.

 


Bahan-bahan

Berikut perawatan rutin dengan tomat untuk hilangkan lingkaran hitam di area mata. (Foto: iStockphoto)

Selain itu, antioksidan yang terdapat dalam tomat juga membantu menyamarkan noda hitam akibat pigmentasi yang berlebih. Bagi Anda yang ingin mmerawat lingkar hitam di area mata secara permanen, lakukan perawatan rutin berikut ini dengan memanfaatkan tomat, seperti dilansir dari situs Boldsky, Selasa (11/9/2018).

Bahan-bahan:

1 sendok teh air lemon

1 sendok teh jus tomat

 


Cara membuatnya dan mengaplikasikannya

Berikut perawatan rutin dengan tomat untuk hilangkan lingkaran hitam di area mata. (Foto: iStockphoto)

Cara membuatnya dan mengaplikasikannya:

1. Campurkan kedua perasan air lemon dengan jus tomat hingga rata.

2. Aplikasikan pada area bawah mata dengan menggunakan kapas.

3. Diamkan selama 10 menit, biarkan hingga meresap, kemudian bilas hingga bersih.

4. Lakukan perawatan ini dengan rutin dua hingga tiga kali dalam seminggu untuk hasil yang maksimal, lingkar hitam di area mata perlahan terlihat lebih cerah.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya