Liputan6.com, Misano - Pembalap Moto2 asal Italia Romano Fenati dari tim Marinelli Rivacold Snipers melakukan pelanggaran berat dalam balapan di Sirkuit Misano, San Marino, Minggu (9/9/2018).
Fenati sengaja menarik tuas rem pembalap Moto2 lainnya, Stefano Manzi dari Forward Racing Team ketika keduanya bersaing di lintasan balap. Aksi Fenati berbuah bendera hitam dan didiskualifikasi dari balapan Moto2 di Misano.
Baca Juga
Advertisement
Seperti dilansir situs MotoGP, Steward FIM MotoGP resmi memutuskan untuk menskors Fenati di dua balapan selanjutnya. Sebab, perbuatannya itu dianggap membahayakan pembalap lain.
Pada rekaman video balapan, tangan Fenati tampak meraih setang kemudi motor Fenati. Hukuman tersebut hanya berlaku untuk pembalap yang bersangkutan.
Timnya sendiri tidak dijatuhi hukuman untuk balapan Moto2 berikutnya. Hal ini memungkinkan terjadinya pergantian pembalap di dalam tim Marinelli Rivacold Snipers.
Sementara itu, Manzi juga mendapatkan hukuman mundur enam posisi di balapan selanjutnya. Manzi dinilai juga melakukan tindakan tidak bertanggung jawab sebelum insiden tarik tuas rem terjadi.
Duel dengan Manzi
Manzi dianggap melakukan pelanggaran kala berduel dengan Fenati saat balapan, di mana insiden itu terjadi di tikungan keempat. Aksi Fenati sendiri merupakan balasan kepada Manzi.
Tindakan Fenati pun mendapat komentar dari para pembalap MotoGP usai perlombaan. Mereka berharap Fenati mendapatkan hukuman yang pantas.
Advertisement
Sangat Buruk
"Saya yakin yang dia lakukan itu sangat buruk, dan bendera hitam adalah pantas," kata Andrea Dovizioso dari tim Ducati.
Reaksi keras datang dari pembalap MotoGP LCR Honda Repsol asal Inggris, Cal Crutchlow, yang meminta Fenati dipecat dari timnya dan tidak usah kembali balapan.