Liputan6.com, Jakarta Pesohor selalu bisa menjadi pendukung sebuah brand memperkenalkan koleksi terbarunya. Seperti yang dilakukan desainer berdarah Taiwan Kanada, Jason Wu. Tak tanggung-tanggung Jason Wu menggaet Meghan Markle yang belakangan tengah mendapat sorotan dunia.
Istri Pangeran Harry ini menggunakan gaun biru rancangan Jason Wu ketika mendampingi sang suami dalam gala amal 100 Days to Peace pada Kamis (6/9/2018). Koleksi yang digunakan Meghan Markle berbeda dengan koleksi biasanya, karena gaun biru ini merupakan salah satu koleksi yang akan dipamerkannya di panggung New York Fashion 2018 keesokan harinya.
Advertisement
The Duchess of Sussex terlihat anggun dalam balutan gaun biru dengan aksen lipit pada bagian depan. Gaun ini dipadukannya dengan heels bernuansa senada. Sementara riasan natural menjadi andalan Meghan Markle. Rambutnya ia tata curly dan dibiarkan tergerai memberikan kesan anggun dan elegan.
Meghan Markle pakai gaun rancangan Jason Wu untuk NYFW
Jason Wu memulai debut koleksi musim semi 2019 nya ini dengan foto-foto Meghan Markle di media sosial. Hal ini mencuri perhatian dunia. Bahkan tagar yang dicantumkan pada instagram menjadi viral dan banyak orang penasaran dengan gaun yang digunakan oleh Meghan Markle sebelum pameran resminya di New York Fashion Week.
Gaun biru kobalt ini didesain dengan bagian dada yang tinggi dan memperlihatkan siluet tubuh Meghan Markle, memberikan kesan glamor. Sebuah pouch hitam terlihat simple dalam genggaman The Duchess of Sussex.
Advertisement
Meghan Markle kerap jadi tren fashion
Gaun biru tanpa lengan ini terlihat serasi dengan sang suami, Pangeran Harry. Pangeran Harry terlihat menggunakan setelan kemeja bernuansa navy. Dengan kemeja putih di bagian dalam. Penampilannya semakin lengkap dengan tambahan dasi abu-abu dan sepatu pantofel hitam dengan aksen tali.
Meghan Markle terlihat berbeda dalam balutan gaun biru rancangan Jason Wu ini. Ia terlihat feminin dan anggun. Ini bisa menjadi salah satu tren yang menjadi inspirasi banyak orang yang mengikuti Meghan Markle. Setelah sebelumnya, ia memberikan inspirasi busana seperti blazer, off shoulder, coat dengan leher yang tinggi, hingga mantel oversize.