Jadwal Timnas Indonesia U-16 di Piala AFC, Dibuka Lawan Iran

Timnas Indonesia U-16 akan bertanding mulai pekan depan.

oleh Ahmad Fawwaz Usman diperbarui 15 Sep 2018, 12:15 WIB
Pemain Timnas Indonesia U-16 merayakan juara Piala AFF U-16 2018 di Gelora Delta Sidoarjo, Sabtu (11/8/2018). (Bola.com/Aditya Wany)

Liputan6.com, Jakarta - Timnas Indonesia U-16 segera memulai petualangannya di Piala Asia U-16 2018 di Malaysia. Di Grup C, anak asuh Fakhri Husaini akan berjibaku dengan tiga tim kuat, yakni Iran, Vietnam, dan India.

Untuk mematangkan penampilan, Timnas Indonesia U-16 telah menjalani tiga laga uji coba selama melakukan pemusatan latihan (TC) di Malaysia. Mereka menang 4-0 atas Sime Darby U-17, 5-0 atas Felda U-17, dan 3-3 melawan Oman.

Hasil ini terbilang cukup bagus bagi Timnas Indonesia U-16. Setidaknya, mereka melanjutkan kehebatan setelah sukses menjuarai Piala AFF U-16 2018. Dan ini bisa jadi modal untuk mewujudkan target menembus semifinal.

Ya, Timnas Indonesia U-16 memang menargetkan empat besar demi memenuhi syarat tampil di Piala Dunia U-17 2019. Jika mampu mempertahankan permainan apik seperti di Piala AFF U-16 2018, melaju ke semifinal bukan sesuatu yang tak mungkin bagi skuat Garuda Asia.

 


Jadwal Timnas U-16

21 September 2018

15.30 WIB: Iran vs Indonesia (Stadion Bukit Jalil)

24 September 2018

19.45 WIB: Indonesia vs Vietnam (Stadion Bukit Jalil)

27 September 2018

19.45 WIB: India vs Indonesia (Stadion UM Arena)

 


Skuat Timnas U-16

Kiper

1. Ernando Ari Sutaryadi – PPLP Jateng

2. Ahludz Dzikri Fikri – ASAD 313

3. Muhammad Risky Sudirman – SSB Villa 2000

Belakang

4. Mochamad Yudha Febrian – SSB Cibinong Raya

5. Muhammad Salman – Diklat Ragunan

6. Fadillah Nur Rahman – PPLP Sumatera Barat

7. Amiruddin Bagas Kaffa – Chelsea Soccer School

8. Muhammad Reza Fauzan – FC Patriot Aceh

Tengah

9. David Maulana – PPLP Medan

10. Komang Teguh Trisnanda – Diklat Ragunan

11. Muhammad Talaohu – ASAD 313

12. Hamsa Lestaluhu – ASAD 313

13. Andre Oktaviansyah – SSB Pelita Jaya Soccer School

14. Brylian Aldama – SSB Gelora Putra Delta

15. Rendy Juliansyah – SSB ASIOP APAC INTI

Depan

16. Mochammad Supriadi – Diklat Ragunan

17. Amanar Abdilah – PS Tira U17

18. Amiruddin Bagus Kahfi – Chelsea Soccer School

19. Sutan Diego Armando Ondriano Zico – Chelsea Soccer School

Pemanggilan Baru

20. Fatah Aji – PPLP DKI

21. Muhammad Uchida Sudirman

22. Subhan Fazri

23. Cecep Maulana

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya