Klasemen Liga 1: Ramai-Ramai Tempel Persib di Puncak Klasemen

Persaingan di papan atas klasemen Liga 1 semakin seru. Persib Bandung boleh saja berada di puncak klasemen, namun tim asuhan Mario Gomez harus tetap waspada.

oleh Luthfie Febrianto diperbarui 18 Sep 2018, 10:00 WIB
Logo Liga 1 GoJek (Bola.com/Adreanus Titus)

Liputan6.com, Jakarta - Persaingan di papan atas klasemen Liga 1 semakin seru. Persib Bandung boleh saja berada di puncak klasemen, namun tim asuhan Mario Gomez harus tetap waspada.

Pasalnya, tiga tim bisa saja menyalip Persib andai mereka lengah. Ketiga tim itu adalah Madura United, Bhayangkara FC, dan Bali United.

Madura United berada di peringkat kedua klasemen Liga 1 dengan 36 poin. Sementara, Bhayangkara dan Bali United masing-masing berada di tempat ketiga dan keempat dengan koleksi 35 poin.

Pada hari ini, Selasa (18/9/2018), Bali United akan menghadapi tim peringkat kelima, Barito Putera. Jika menang, Bali United berpeluang menyingkirkan Madura United dan menempel Persib dari posisi runner up.

 


Catatan Bagus Persib

Pemain Persib Bandung merayakan gol yang dicetak oleh Bojan Malisic ke gawang Arema FC pada laga Liga 1 di Stadion GBLA, Jawa Barat, Kamis (13/9/2018). Persib menang 2-0 atas Arema FC. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Keberhasilan Persib menduduki puncak klasemen tidak terlepas dari raihan positif mereka yang cuma sekali kalah dalam lima pertandingan Liga 1 terakhir.

Peran duet striker mereka Ezechiel N'douassel dan Jonathan Baumann juga tidak bisa dianggap remeh. N'Douassel telah mencetak 13 gol, sementara Baumann membukukan delapan gol.

Pada pertandingan berikutnya, Persib akan meladeni Persija Jakarta, Minggu (23/9'2018). Di pertemuan pertama, Persib harus rela kalah tipis 0-1 dari Macan Kemayoran.


Berikut klasemen Liga, Selasa (18/9/2018)

Klasemen Liga 1 18 September 2018

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya