Polwan Anggota Densus 88 Ditabrak Pengendara CRV, Pelaku Diburu

Akibat kejadian ini, korban bernama Bripka Krisnawati mengalami luka serius di kepala.

oleh Liputan6.com diperbarui 18 Sep 2018, 10:55 WIB
Ilustrasi tabrakan

Liputan6.com, Jakarta - Seorang polisi wanita (polwan) anggota Detasemen Khusus (Densus) 88 ditabrak sebuah mobil CRV di Jalan Raya Bekasi Timur, TL Uniland arah barat, Jakarta Timur, Selasa (18/9/2018) pagi. Pelaku langsung kabur usai menabrak.

Akibat kejadian ini, polwan bernama Bripka Krisnawati mengalami luka serius di kepala.

Kasubdit Gakum Polda Metro Jaya AKBP Budiyanto mengatakan, peristiwa ini bermula ketika Bripka Krisnawati, yang mengendarai motor Yamaha X-Ride B 4858 TAD, melintas di jalan tersebut berangkat menuju kantornya.

"Sesampainya di TL (traffic light) Uniland, (polwan) ditabrak dari belakang oleh kendaraan roda empat, jenis dan nomor polisi tidak tercatat, sehingga pengendara sepeda motor terpental di badan jalan," kata Budiyanto.

 


Pelaku Kabur

Peristiwa ini terjadi sekitar pukul 07.30 WIB, dan pelaku langsung kabur. Saat ini, pihak kepolisian masih mengejar pelaku.

"Korban jatuh sehingga mendapatkan luka di kepala samping kiri belakang, tapi tetap sadar," papar Budiyanto.

Reporter: Ronald

Sumber: Merdeka.com

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya