Timnas Indonesia U-19 Imbangi Thailand, Ini Komentar Indra Sjafri

Timnas Indonesia U-19 bermain imbang 2-2 dalam pertandingan di turnamen PSSI Anniversary U-19 yang digelar di Stadion Pakansari, Cibinong, Minggu (23/9/2018).

oleh Benediktus Gerendo Pradigdo diperbarui 23 Sep 2018, 22:43 WIB
Para pemain Timnas Indonesia menyapa suporter usai melawan Thailand pada laga PSSI 88th U-19 di Stadion Pakansari, Jawa Barat, Minggu (23/9/2018). Kedua negara bermain imbang 2-2. (Bola.com/Vitalis Yogi Trisna)

Cibinong - Timnas Indonesia U-19bermain imbang 2-2 dalam pertandingan di turnamen PSSI Anniversary U-19 yang digelar di Stadion Pakansari, Cibinong, Minggu (23/9/2018). Meski timnya dua kali kebobolan, Indra Sjafri menilai pemahaman para pemain terhadap strategi permainan sudah cukup baik.

Tim Garuda Nusantara langsung menggebrak sejak awal laga. Namun, sebuah kesalahan dari Firza Andika membuat striker Thailand, Matee Sarakum, berhasil menjebol gawang Indonesia lebih dulu.

Permainan apik Witan Sulaiman dan Saddil Ramdani berbuah gol penyeimbang kedudukan pada menit ke-34. Namun, di babak kedua Thailand berhasil unggul lagi lewat Hassawat Nopnate yang melepaskan tembakan dari jauh dan gagal dihalau Muhammad Aqil Savik yang menggantikan Riyandi pada menit ke-53.

Eksekusi penalti Luthfi Kamal Baharsyah pada menit ke-80 membuat kedudukan kembali imbang 2-2. Pelatih Timnas Indonesia U-19, Indra Sjafri menjabarkan analisanya terhadap permainan timnya. Secara keseluruhan Indra menilai para pemainnya sudah cukup memiliki pemahaman baik terhadap strategi yang diinginkan.

"Saya suka melihat permainan tim di babak pertama. Apa yang kami persiapkan selama satu pekan dengan melakukan pertahanan di tengah cukup bagus. Namun, di babak kedua ada perubahan cara bermain yang kurang tepat," ujar Indra Sjafri.

"Ketika pergantian pemain pun, pemain yang masuk harus menyamakan persepsi lebih dulu dengan pemain yang sudah bermain lebih awal. Namun, secara keseluruhan di laga uji coba internasional pertama ini para pemain sudah memahami apa yang kami rancang dan bisa diterapkan di lapangan," lanjutnya.

Setelah bermain imbang dengan Thailand, Timnas Indonesia U-19 akan menghadapi China di laga berikutnya yang digelar pada Selasa (25/9/2018). Sebagai informasi, China mampu menang 3-1 saat menghadapi Thailand di laga pertama PSSI Anniversary U-19 yang digelar pada Jumat (21/9/2018).

Sumber: Bola.com

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya