Liputan6.com, London - Manajer Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino, mengaku tak pernah meragukan kemampuan strikernya, Harry Kane. Di mata dia, Kane adalah pemain spesial.
Harry Kane sempat mandul dalam lima pertandingan beruntun bersama Tottenham dan Timnas Inggris, sebelum akhirnya melesakkan penalti ke gawang Brighton (Spurs menang 2-1), akhir pekan lalu.
Baca Juga
Advertisement
Harry Kane juga melesakkan 30 gol di Liga Inggris musim lalu. Ia kemudian meraih Sepatu Emas Piala Dunia 2018 setelah berhasil mencetak enam gol.
Namun begitu, Kane sepertinya mulai kehabisan bensin musim ini. Sebab, stamina dan performanya di lapangan terus menurun. Meski demikian, Pochettino tak setuju dengan penilaian tersebut.
Komentar Pochettino
"Selalu bagi saya, Kane adalah salah satu yang terbaik. Dia adalah salah satu pemain terbaik di tim kami. Saya tidak ragu," kata Pochettino seperti dilansir Soccerway.
"Selalu ada jaminan untuk memilikinya di lapangan, karena dia pemain spesial. Bagi saya dia pemain hebat, bukan karena dia mencetak gol. Ketika dia tidak mencetak gol di masa lalu, itu juga selalu sama," Pochettino menambahkan.
Advertisement
Peringkat 5
Tottenham sendiri kini berada di peringkat lima klasemen Liga Inggris. The Lilywhites mengoleksi 12 poin dari enam pertandingan yang telah dilalui.
Saksikan video menarik di bawah ini: