Segera Rilis, Ini 4 Wonderkid FIFA 19

Kiper AC Milan menjadi bagian penting dari wonderkid FIFA 19.

oleh Nurfahmi Budi diperbarui 27 Sep 2018, 20:59 WIB
Chelsea sedang mengincar kiper AC Milan, Gianluigi Donnarumma untuk menambah kekuatan lini belakang dalam mengarungi musim 2018-2019 nanti. (AFP/Miguel Medina)

Jakarta - FIFA 19 bakal memberi nuansa tersendiri pada akhir pekan ini. Hal itu berlatar rencana FIFA 19 memersembahkan sajian istimewa, baik sistem sampai pemain.

FIFA 19 menjadi satu di antara yang ditunggu, karena mengusung tema 'Champions Rise'. Hal itu semakin dipertegas dengan penunjukkan Cristiano Ronaldo sebagai bintang utama dalam permainan ini.

Namun, merekrut pemain seperti Cristiano Ronaldo, Lionel Messi atau Neymar ke skuat, menjadi sulit untuk direalisasikan. Pemain lain layak berstatus alternatif guna menyusun komposisi tim yang kuat.

Jika masih sulit, kehadiran pemain-pemain muda berpotensi alias wonderkid tidak boleh diabaikan. Tak jarang, bintag-bintang berkategori hijau ini bisa menyamai rating dari beberapa nama tenar di atas.

Berikut ini 4 wonderkid terbaik dari masing-masing lini pada FIFA 19, dilansir dari Sportskeeda:

 


Gianluigi Donarumma (AC Milan)

Gianluigi Donarumma menjadi sosok penting di bawah mistar AC Milan. Ia sudah bermain sebanyak 110 pertandingan meski masih berusia 19 tahun. Pada FIFA 19, Donarumma memiliki rating 82 dan nilai transfer sekitar 15 juta poinds. Namun, rating kiper asal Italia ini mampu melonjak hingga angka 93. Walhasil, Donarumma layak menjadi wonderkid andalan.

 


Matthijs de Ligt (Ajax Amsterdam)

Matthijs de Ligt berposisi sebagai bek tengah. Berkat penampilan apiknya bersama Ajax Amsterdam pada musim 2017-2018, De Ligt mendapat rating 80. Ia baru berusia 19 tahun. Namun, rating pemain internasional Belanda ini mampu meningkat dengan cepat. Ia berpotensi mencapai rating 91 pada FIFA 19.

 


Ezequiel Barco (Atlanta United FC)

Nama Ezequiel Barco bisa jadi kurang familiar alias jarang terdengar hilir mudik dalam pembicaraan di pentas FIFA 19. Ia bermain bareng klub Major League Soccer (MLS), Atlanta United FC. Rating pemain berkebangsaan Argentina ini berada di angka 74. Namun, angka Barco dapat melonjak hingga 89. Potensi Barco tentu tidak dapat dilewatkan begitu saja.

 


Vinicius Junior (Real Madrid)

Vinicius Junior menjadi pemain termuda dari ketiga nama sebelumnya. Pemain Real Madrid ini baru berusia 18 tahun. Pada FIFA 19, Vinicius diberi rating 77. Namun, dari semua atribut yang dimiliki, Vinicius berpotensi mencapai rating 95. Hebatnya, mengacu pada nilai sekarang, proyeksi Vinicius bisa mengungguli Cristiano Ronaldo. Nilai jual Vinicius juga meningkat hingga 150 juta pounds. Ia menjadi satu di antara wonderkid yang paling menjanjikan. (Reynaldo Imanuel)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya