Liputan6.com, Jakarta - Timnas Indonesia U-16 berpeluang tampil di Piala Dunia U-17 2019. Syaratnya mereka mencapai semifinal pada Piala AFC 2018.
Perjuangan Timnas Indonesia U-16 mewujudkan misi itu mendominasi berita terpopuler kanal bola Liputan6.com pada Senin (1/10/2018). Berikut daftar lengkap top 10 hari ini:
Baca Juga
Advertisement
1. Timnas Indonesia U-16 Sebut Duel Lawan Australia sebagai Final
Timnas Indonesia U-16 menyebut laga melawan Australia di 8 besar Piala AFC 2018 sebagai final. Pelatih timnas Fakhri Husaini menganggap demikian karena partai kontra Australia akan menentukan apakah Indonesia berlaga di Piala Dunia U-17 tahun 2019 atau tidak.
"Bagi kami pertandingan besok itu partai final. Karena itulah saya menekankan pentingnya memperkuat aspek mental kepada anak-anak," ujar Fakhri Husaini, dilansir Antara.
Aspek mental menjadi perhatian Fakhri Husaini karena anak-anak asuhnya sangat antusias dan bermotivasi tinggi menyambut pertandingan tersebut. Dia tidak ingin hal itu berubah menjadi kepercayaan diri yang berlebihan. Selengkapnya di sini.
Berita Populer Lain
2. Jepang Tunggu Timnas U-16 Indonesia di Babak Semifinal
Timnas U-16 Indonesia bakal berhadapan dengan Jepang di semifinal Piala AFC U-16 jika mampu melewati adangan Australia di babak perempat final, Senin (1/10/2018). Jepang sudah lebih dahulu lolos ke semifinal.
Jepang menjadi tim pertama yang lolos ke semifinal dan juga tim Asia pertama yang memastikan tiket Piala Dunia U-17 2019 setelah meraih kemenangan 2-1 atas Oman, Minggu (30/9/2018).
Bertanding di Stadion Bukit Jalil, Malaysia, Jepang berhasil membuka keunggulan pada menit ke-14 melalui gol bunuh diri bek Oman, Issa Al-Naabi. Oman membalas di menit 21 lewat gol Tariq Al-Mashary. Selengkapnya di sini.
3. Timnas Indonesia U-16 Tidak Gentar Hadapi Australia
Timnas Indonesia U-16 bakal melawan Australia pada perempat final Piala AFC U-16 2018 yang digelar di Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia, Senin (1/10/2018) sore.
Pelatih Timnas U-16, Fakhri Husaini, menegaskan para pemainnya siap bertarung habis-habisan demi lolos ke semifinal Piala AFC U-16 2018 sekaligus meraih tiket Piala Dunia U-17 2019.
Timnas Indonesia U-16 saat ini tengah memikul harapan besar bangsa Indonesia yang ingin melihat tim nasionalnya berkiprah di turnamen level Piala Dunia. Selengkapnya di sini.
Advertisement