Top 10 Berita Bola: Timnas Indonesia U-16 Sebut Duel Lawan Australia sebagai Final

Timnas Indonesia U-16 gagal mencapai Piala Dunia U-17.

oleh Harley Ikhsan diperbarui 01 Okt 2018, 18:15 WIB
Striker Timnas Indonesia U-16, Rendy Jualiansyah. (Bola.com/Aditya Wany)

Liputan6.com, Jakarta - Timnas Indonesia U-16 berpeluang tampil di Piala Dunia U-17 2019. Syaratnya mereka mencapai semifinal pada Piala AFC 2018.

Perjuangan Timnas Indonesia U-16 mewujudkan misi itu mendominasi berita terpopuler kanal bola Liputan6.com pada Senin (1/10/2018). Berikut daftar lengkap top 10 hari ini:

1. Timnas Indonesia U-16 Sebut Duel Lawan Australia sebagai Final

Timnas Indonesia U-16 menyebut laga melawan Australia di 8 besar Piala AFC 2018 sebagai final. Pelatih timnas Fakhri Husaini menganggap demikian karena partai kontra Australia akan menentukan apakah Indonesia berlaga di Piala Dunia U-17 tahun 2019 atau tidak.

"Bagi kami pertandingan besok itu partai final. Karena itulah saya menekankan pentingnya memperkuat aspek mental kepada anak-anak," ujar Fakhri Husaini, dilansir Antara.

Aspek mental menjadi perhatian Fakhri Husaini karena anak-anak asuhnya sangat antusias dan bermotivasi tinggi menyambut pertandingan tersebut. Dia tidak ingin hal itu berubah menjadi kepercayaan diri yang berlebihan. Selengkapnya di sini.


Berita Populer Lain

Timnas Indonesia U-16 di Piala AFC U-16 2018. (PSSI)

2. Jepang Tunggu Timnas U-16 Indonesia di Babak Semifinal

Timnas U-16 Indonesia bakal berhadapan dengan Jepang di semifinal Piala AFC U-16 jika mampu melewati adangan Australia di babak perempat final, Senin (1/10/2018). Jepang sudah lebih dahulu lolos ke semifinal.

Jepang menjadi tim pertama yang lolos ke semifinal dan juga tim Asia pertama yang memastikan tiket Piala Dunia U-17 2019 setelah meraih kemenangan 2-1 atas Oman, Minggu (30/9/2018).

Bertanding di Stadion Bukit Jalil, Malaysia, Jepang berhasil membuka keunggulan pada menit ke-14 melalui gol bunuh diri bek Oman, Issa Al-Naabi. Oman membalas di menit 21 lewat gol Tariq Al-Mashary. Selengkapnya di sini.

 

3. Timnas Indonesia U-16 Tidak Gentar Hadapi Australia

Timnas Indonesia U-16 bakal melawan Australia pada perempat final Piala AFC U-16 2018 yang digelar di Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia, Senin (1/10/2018) sore.

Pelatih Timnas U-16, Fakhri Husaini, menegaskan para pemainnya siap bertarung habis-habisan demi lolos ke semifinal Piala AFC U-16 2018 sekaligus meraih tiket Piala Dunia U-17 2019.

Timnas Indonesia U-16 saat ini tengah memikul harapan besar bangsa Indonesia yang ingin melihat tim nasionalnya berkiprah di turnamen level Piala Dunia. Selengkapnya di sini.


POPULER

Berita Terkini Selengkapnya