Liputan6.com, Jakarta - PT Piaggio Indonesia (PID) kembali menghadirkan Vespa edisi khusus untuk pecinta skuter ikonik ini di Tanah Air. Untuk kali ini, pabrikan asal Italia tersebut menghadirkan Vespa Primavera 50th Anniversary untuk merayakan 50 tahun kehadiran Vespa Primavera.
Berstatus edisi terbatas, model ini dibanderol Rp 42 juta OTR Jakarta. Lalu, seberapa langka Vespa Primavera 50th Anniversary ini di Indonesia?
Baca Juga
Advertisement
"Untuk unitnya tidak lebih dari lima persen dari total penjualan Vespa di Indonesia (tanpa menyebutkan jumlah unit). Untuk Vespa Primavera sendiri, menyumbang sekitar 25 persen dari penjualan Vespa di Indonesia," jelas Marco di sela-sela peluncuran Vespa Primavera 50th Anniversary, Rabu (3/10/2018).
Sementara itu, menyinggung harga Vespa Primavera edisi khusus ini yang tidak berbeda jauh dari harga Vespa Primavera biasa, pihak Piaggio menjelaskan jika untuk masalah banderol sudah dipertimbangkan dengan matang.
"Bukan karena limited edition, kita menjual edisi khusus ini lebih mahal dari biasanya. Tapi, memang ada perbedaan dan tujuan kita selebrasi bersama pencinta, dan pecinta Vespa juga bisa memiliki model edisi khusus ini," tegasnya.
Saksikan Juga Video Pilihan di Bawah Ini:
Selanjutnya
Vespa Primavera edisi terbatas ini menggendong mesin i-get berkapasitas 150cc, yang merupakan mesin empat langkah generasi baru dengan kinerja tinggi yang mendukung efisiensi bahan bakar.
Sorotan utama dari model edisi terbatas ini, terletak pada ukuran pelek roda 12 inci yang terbuat dari paduan alumunium, dengan desain lima jari-jari yang baru. Desain pelek ini juga memberikan stabilitas dan keamanan berkendara yang lebih baik pada semua kondisi jalan.
Selain itu, skuter edisi terbatas ini juga dilengkapi teknologi pencahayaan LED untuk lampu utama, dan lampu belakang. Untuk kelirnya, model ini hadir dengan varian warna light blue dan brown matte.
Advertisement