Lereng Gunung Argopuro Terbakar, Upaya Pemadaman Sulit Dilakukan

Menurut warga api mulai terlihat sejak Sabtu siang yang ditandai dengan kepulan asap di lereng gunung.

oleh Maria Flora diperbarui 07 Okt 2018, 08:51 WIB

Liputan6.com, Bondowoso - Kobaran api yang melahap areal hutan di kawasan Lereng Gunung Argopuro terlihat jelas dari Desa Dadapan, Kecamatan Grujugan, Bondowoso, Jawa Timur. 

Seperti ditayangkan Liputan6 SCTV, Minggu (7/10/2018), titik api berada di sisi timur Gunung Argopuro yang berjarak sekitar 5 kilometer dari areal permukiman terdekat.

Menurut warga api mulai terlihat sejak Sabtu siang kemarin yang ditandai dengan kepulan asap di lereng gunung. Hingga Sabtu malam, api terlihat membesar.

Namun, upaya pemadaman belum bisa dilakukan karena sulitnya akses menuju lokasi.

Areal hutan Gunung Argopuro yang terbakar diduga merupakan kawasan hutan lindung. Saat dikonfirmasi melalui telepon, Humas Perhutani KPH Bondowoso Abdul Gani, masih belum bisa menghitung berapa luasan hutan yang terbakar, karena petugas masih dalam perjalanan ke lokasi. (Rio Audhitama Sihombing) 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya