Liputan6.com, Jakarta - Salah satu fitur andalan yang ada di kamera Samsung Galaxy Note 9 adalah 'Scene Optimizer' yang didukung fitur kecerdasan buatan.
Sesuai namanya, fitur ini akan mengenali dan mengoptimalkan pengaturan kamera sesuai dengan objek.
Saat diperkenalkan, Samsung menyebut ada 20 objek dan pemandangan yang dapat dikenali oleh kamera pintar dari Galaxy Note 9.
Meski fitur ini baru tersedia di Galaxy Note 9, laporan terbaru menyebut Scene Optimizer juga akan menyambangi Galaxy S9. Informasi ini pertama kali diketahui dari laporan yang ada di XDA Developers.
Baca Juga
Advertisement
Dikutip dari BGR, Kamis (18/10/2018), fitur iniakan hadir dalam pembaruan Android Pie untuk duo Galaxy S9.
Selain menghadirkan fitur 'Scene Optimizer', Samsung juga disebut akan merilis fitur 'Flaw Detection' di Galaxy S9. Fitur ini sebelumnya juga hanya tersedia di Galaxy Note 9.
Sesuai namanya, fitur mampu menemukan kekurangan yang muncul di hasil jepretan, seperti mata yang berkedip atau noda di lensa kamera. Samsung memanfaatkan machine learning untuk mendukung fitur ini.
Untuk informasi, Galaxy S9 disebut akan menjadi smartphone pertama Samsung yang akan mencicipi manisnya Android Pie. Hal ini diketahui dari beredarnya hasil benchmark Galaxy S9.
Berdasarkan keterangan benchmark di platform GFX Bench, Samsung menguji Android 9.0 pada Galaxy S9+ (SM-G965F).
Terdapat keterangan "Invalid Android Samsung -ss Edition", yang menandakan versi Android custom dari Samsung ketika muncul di benchmark.
Pengujian ini masih dilakukan di internal Samsung, sehingga perusahaan belum menyampaikan informasinya kepada publik.
Smartphone Samsung Mulai Kebagian Update Android Pie Awal 2019
Samsung sendiri hingga saat ini belum mengungkap jadwal peluncuran Android Pie untuk smartphone besutannya. Namun menurut informasi yang terbaru, pengujian Galaxy S9+ tengah dijajal menggunakan Android Pie.
Sayangnya, kehadiran update Android Galaxy Pie pada perangkat Samsung tidak akan dilakukan setidaknya hingga Januari 2019.
Mengutip Phone Arena, Rabu (10/10/2018), hal ini didasarkan pada pesan terbaru yang dikirimkan kepada Samsung Members di Prancis.
Saat ini, Samsung dikabarkan masih terus mengoptimalisasi fitur-fitur di Android Pie agar sesuai dengan perangkatnya.
Tak hanya itu, perusahaan yang bermarkas di Korea Selatan ini juga mengembangkan sejumlah add-ons.
Sejauh ini Samsung tengah mengembangkan pembaruan antarmuka Samsung Experience 10 dengan berbagai fitur.
Sebut saja fitur identifikasi penelepon, dukungan VoLTE, dukungan untuk SIM card kedua pada Galaxy Note 8 Duos, dan peningkatan fitur voice recorder.
Advertisement
Nokia Duluan Hadirkan Update Android Pie
HMD Global kembali mengumumkan daftar smartphone yang akan mendapat pembaruan Android 9 Pie.
Informasi ini disampaikan tidak lama setelah perusahaan memastikan kehadiran Nokia 7.1 Plus.
Dikutip dari Phone Arena, Senin (8/10/2018), empat smartphone yang dipastikan akan mendapat pembaruan adalah Nokia 6.1, Nokia 6.1 Plus, Nokia 8, dan Nokia 8 Sirocco.
Meski sudah pasti, keempat smartphone itu akan mendapat pembaruan di waktu yang berbeda.
Untuk Nokia 6.1 dan Nokia 6.1 Plus misalnya, HMD menjanjikan pembaruan Android Pie akan diperoleh pada Oktober 2018.
Sementara, pengguna Nokia 8 dan Nokia 8 Sirocco akan mendapatkannya pada November 2018.
Sayangnya, belum ada informasi apapun mengenai fitur yang akan tersedia di pembaruan kali ini.
(Dam/Jek)
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini: