Liputan6.com, Jember - Akibat gempa bermagnitudo 6,0 di Timur Laut Sitibondo, personel TNI dan Polri disebar ke sejumlah titik di Jember dan sekitarnya untuk membantu warga yang rumahnya rusak akibat gempa.
Seperti ditayangkan Liputan6 SCTV, Kamis (11/10/2018), aparat membantu warga membersihkan puing bangunan yang ambruk di Desa Lampeji, Kecamatan Mumbulsari.
Advertisement
Meski jaraknya cukup jauh dari episentrum gempa, puluhan bangunan di Jember dipastikan rusak.
Bangunan itu tersebar di lima kecamatan, yaitu Kaliwates, Arjasa, Sukorambi, Mumbulsari, dan Tempurejo. (Rio Audhitama Sihombing)