Liputan6.com, Jakarta - Mantan personel Duo Serigala, Ovi Sovianti telah melepas status janda. Ia telah diperistri oleh pria yang dicintainya, Franky Ilham Roring, Minggu, 7 Oktober 2018.
Sebagai suami, Franky Ilham Roring pun mendukung karier Ovi Sovianti di dunia hiburan. Ia tak membatsi pekerjaan istrinya sama sekali.
"Alhamdulillah, enggak ada larangan sampai sekarang. Malah dia men-support banget karier aku. 'Sok, silakan mau kejar mimpi kariernya sampai mana. Silakan sampai kamu puas,' begitu," ungkap Ovi Sovianti di Jalan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Jumat (12/10/2018).
"Sekarang aku lebih fokus untuk push dia karena dia punya mimpi di dunia entertainment. Aku enggak mau membatasi dia punya mimpi. Aku enggak mau menjadikan dia sebagai perempuan yang enggak produktif," imbuh Franky di tempat yang sama.
Baca Juga
Advertisement
* Update Terkini Asian Para Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru di Sini.
Dilarang Tampil Seksi
Hanya saja, ada satu permintaan Franky Ilham Roring yang harus dipenuhi oleh Ovi Sovianty. Penyanyi berusia 24 tahun ini tak diperkenankan lagi untuk tampil seksi. Selama ini Ovi memang dikenal luas sebagai artis yang kerap memakai busana terbuka.
"Jadi aku menonjolkan bukan sisi vulgarnya. Seksi bukan harus vulgar. Aku lebih menampilkan kualitas suara. Seksi enggak usah ditampilkan enggak apa-apa karena dia sudah seksi," papar Ovi Sovianti.
Advertisement
Bulan Madu
Bila tak ada aral melintang, Ovi Sovianti dan suaminya akan pergi berbulan madu pertengahan Oktober ini. Ia berharap rencananya itu bisa terlaksana dan bisa berbulan madu sekaligus berlibur di tengah padatnya jadwal pekerjaan.
"Banyak yang harus diselesaikan dulu, tapi rencananya tanggal 16-an (Oktober)," kata Ovi Sovianti belum lama ini.