Liputan6.com, Milan - Silvio Berlusconi tak pernah bisa lepas dengan mantan klubnya, AC Milan. Bahkan setelah membeli klub anyar, SS Monza, Berlusconi bercita-cita untuk membawa klub anyarnya itu jumpa AC Milan di serie A kelak.
Berlusconi pernah menjadi 'penguasa' di Milan sejak tahun 1986 silam. Banyak capaian prestasi yang dia berikan untuk Rossoneri. Namun, mantan Perdana Menteri Italia tersebut mundur dari AC Milan pada tahun 2017 lalu.
Baca Juga
Advertisement
Tak lama setelah mundur dari Milan, Berlusconi rupanya tidak bisa jauh dari dunia sepakbola. Bersama kompatriotnya, Adriano Galliani, dia mengambil alih kepemilikan Monza. Finivest, perusahaan yang dulu mengendalikan Milan, kini jadi pemilik 100 persen saham Monza.
Monza pada musim 2018/19 ini masih bermain di Serie C atau kasta ketiga kompetisi di Italia. Namun, Berlusconi punya ambisi besar untuk membawa klub tersebut berlaga di Serie A.
Monza saat ini masih bermain di Serie C. Hingga giornata ke-6, Monza berada di posisi ketiga klasemen dengan 11 poin. Hanya terpaut satu poin dengan Pordenone yang berada di puncak klasemen. Monza pun punya penampilan yang ciamik.
Melawan Milan
Tidak heran jika kemudian Berlusconi punya ambisi yang besar dengan Monza di musim ini. "Target kami sudah pasti ke Serie A," ucap Berlusconi seperti dikutip dari Football Italia.
"Kami ingin menjadi model bagi sebuah klub, semua pemain muda dan semua dari Italia. Kami bersama dengan para pemuda yang terdidik dengan baik dan punya kesetiaan di lapangan," sambung pria 82 tahun tersebut.
Jalan Berlusconi untuk membawa Monza bermain di Serie A masih cukup panjang. Setidaknya, dia harus lebih dulu mampu membawa Monza promosi ke Serie B. Tapi, Berlusconi sudah punya rencana matang dan siap menantang Milan di pentas Serie A pada masa mendatang.
"Derby melawan Milan dalam tiga tahun ke depan? Itu bukan sebuah mimpi. Saya adalah seorang penggemar Milan sejak lahir," tutup Berlusconi.
Sumber: Bola.net
Advertisement