Dewa 19 Gelar Konser Amal Untuk Palu dan Donggala Malam Ini

Menurut Ahmad Dhani, konser ini merupakan bentuk inisiatif para personil Dewa 19.

oleh Sapto Purnomo diperbarui 15 Okt 2018, 20:20 WIB
Menyambut hari lahir Pancasila ke-70 yang jatuh pada 1 Juni mendatang, Dewa 19 dan Ari Lasso menggelar konser Revolusi Pancasila. Konser di selenggarakan di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (26/5/2016) malam. (Andy Masela/Bintang.com)

Liputan6.com, Jakarta - Grup band Dewa 19 yang tenar di era 1990an, kembali menghibur penggemarnya. Band yang diprakarsai oleh Ahmad Dhani, menggelar konser amal khusus untuk korban gempa dan tsunami yang menimpa Palu dan Donggala, Sulawesi Tengah.

Menurut Ahmad Dhani, konser tersebut merupakan bentuk inisiatif para personil Dewa 19 yang terketuk hatinya melihat bencana Palu dan Donggala.

Sebagai pentolan band yang terbentuk di Surabaya, Ahmad Dhani mengiyakannya untuk membuat konser tersebut.

"Iya akan ada konser, inisiatif kami Dewa 19," kata Ahmad Dhani ditemui di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin (15/10/2018).


Menggandeng Beberapa Artis

Grup Musik Dewa 19 saat konser Revolusi Pancasila di ruang Pustakaloka, gedung Nusantara IV, komplek DPR, Kamis (26/5/2016). Konser ini merupakan peringatan hari lahir Pancasila ke 70 yang jatuh pada tanggal 1 Juni (Liputan6.com/Johan Tallo)

Tak sendiri, Dewa 19 turut menggandeng beberapa artis untuk konsernya ini. Hasil dari penjualan tiket tersebut sepenuhnya diberikan kepada para korban gempa Palu dan Donggala.

"Ada Virza juga nanti. Mudah-mudahan 100 persen kita sumbangankan, mudah-mudahan," ujar Ahmad Dhani.


13 Lagu

Dewa 19 [foto: instagram.com/de19wa]

‎Sebanyak 13 lagu dibawakan Dewa 19 dalam konser yang digelar di Bion Bar di kawasan Iskandar Syah, Jakarta Selatan, Senin (15/10/2018) malam. Bila sukses, Ahmad Dhani akan membuat acara yang lebih besar lagi.

"Tiket sudah terbeli 200-an, soalnya tempatnya kecil. ‎Ini baru step awal mudah mudahan bisa berkembang ke acara selanjutnya, biar banyak artis lagi," kata Ahmad Dhani.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya