Liputan6.com, Jakarta Kabar penjualan Manchester United (MU) kembali mencuat kepermukaan pada pertengahan Oktober ini. Putra Mahkota Arab Saudi Mohammed bin Salman kabarnya akan membeli Setan Merah.
MU saat ini dimiliki oleh keluarga Glazer. Dibawah kepemilikan Glazer, fans MU kerap dibuat kecewa. Keluarga Glazer dianggap lebih mementingkan keuntungan komersial ketimbang prestasi.
Baca Juga
Advertisement
The Red Devils tak pernah juara Liga Inggris sejak 2013 tapi harga tiket menonton di Old Trafford terus naik.
Di awal pekan ini muncul kabar bila Mohammed bin Salman tertarik beinvestasi di sepak bola setelah sebelumnya di Formula 1 dan gulat WWE. MU menjadi klub yang diincar Mohammed bin Salman.
Dengan kekayaan mencapai 850 miliar pound, Mohammed bin Salman diyakini bisa mengembalikan kejayaan MU. Kabar ini disambut suka cita oleh sebagian besar fans Setan Merah.
Tolak Jual
Namun menurut sumber Mirror di kubu MU, Mohammed bin Salman nampaknya bakal sulit untuk menjadi pemilik klub yang bermarkas di Old Trafford itu.
Keluarga Glazer tidak berniat menjual MU dalam waktu dekat sekalipun menerima tawaran mewah dari Mohammed bin Salman. Mereka masih ingin menjadi pemilik MU.
Dengan keluarga Glazer tetap menjadi pemilik MU, maka Ed Woodward akan terus bertahan sebagai executive vice-chairman.
Advertisement