Dukung Pariwisata, BPJSTK Optimalkan Kegiatan Olahraga Wisata

BPJS Ketenagakerjaan (TK) berupaya membantu pemerintah dalam sektor pariwisatanya.

oleh Yulia Lisnawati diperbarui 03 Agu 2019, 07:00 WIB
Olahraga paddleboarding di Pulau Kepayang, Belitung. (Liputan6/Yulia Lisnawati)

Liputan6.com, Tanjung Kelayang - Indonesia menjadi negara yang kaya akan kebudayaan dan keindahan alamnya. Tak heran jika beragam wisata yang tersebar di berbagai daerah memiliki karakteristik dan keunikan serta daya tarik tersendiri.

Pariwisata Indonesia tentu memiliki potensi sangat besar sekali. Sayangnya, sejumlah wisata di berbagai wilayah Indonesia belum menonjol dan kurang menarik perhatian wisata lokal maupun asing.

Untuk itu, BPJS Ketenagakerjaan (TK) berupaya membantu pemerintah dalam sektor pariwisatanya. Hal tersebut pun diutarakan Direktur Utama (Dirut) BPJS Ketenagakerjaan, Agus Susanto.

"Gelaran ini tentu untuk mendukung pariwisata. Jadi pada dasarnya, apa yang dilakukan BPJSTK selain tupoksi utamanya memberikan jaminan sosial, juga bagaimana seluruh kegiatan ini bisa bersinergi dan mendukung program pemerintah, salah satu program pemerintah yang menjadi fokus pemerintah adalah sektor pariwisata, " kata Agus dalam pembukaan event SUP (stand up paddle board, SUP) dan Kayak Marathon (BGISKM), Jumat (3/8/2019). 

Agus menambahkan, untuk membantu pertumbuhan pariwisata Indonesia tentu tidak cukup ditangani oleh kementerian terkait dengan pariwisata.

"Tentu seluruh kementerian lembaga secara bersama mendukung dan mendorong pertumbuhan pariwisata. Kami melihat bahwa pariwisata ini menarik kalau ada sebuah kegiatan," lanjutnya. 

Oleh karena itu, BPJSTK sangat mendukung program pariwisata dari pemerintah. Kali ini, BPJSTK dipercaya untuk bekerjasama dengan pemerintah Belitong dan Kabupaten Belitong untuk menyelenggarakan sebuah event internasional, khususnya olahraga pariwisata di Belitong. 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini


Perpaduan Olahraga dan Wisata

Pulau Lengkuas, Belitung (Liputan6/Yulia Lisnawati)

Dipilihnya Belitong sebagai tuan rumah gelaran ini karena pulau yang dikenal dengan Laskar Pelangi tersebut memiliki laut yang cantik. Hal itu yang memotivasi BPJSTK untuk menyelenggarakan olahraga-olahraga pariwisata di Belitong. 

Biasanya pariwisata identik dengan memanjakan mata dengan keindahan dan keasrian alam. Namun, kini ada perpaduan olahraga dan wisata.

"Kini berpariwisata tidak hanya untuk memanjakan mata, tetapi wisata aktivitas, diantaranya olahraga yang tidak terlalu berat tetapi bisa dinikmati sambil berwisata. Nah, olahraga itu adalah saat ini yang sedang berkembang diseluruh dunia adalah SUP," tambah Agus.

Dengan gelaran ini, BPJSTK berharap akan mendukung pariwisata yang tentunya nanti akan tercipta sebuah ekosistem pelaku ekonomi baru, tercipta tenaga kerja baru dan tentunya mereka (atlet peserta SUP dan BGISKM) akan menjadi peserta BPJSTK.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya