Liverpool - Liverpool menang 4-0 atas Crvena Zvezda pada laga ketiga Grup C Liga Champions, di Stadion Anfield, Kamis (25/10/2018) dini hari WIB. Mohamed Salah tampil apik dengan menyumbangkan dua gol buat The Reds.
Hasil positif ini membuat The Reds kian nyaman berada di puncak Grup C dengan mendulang enam poin. Sementara itu, Crvena Zvezda menempati dasar grup dengan nilai satu.
Advertisement
Tampil dengan skuat terbaiknya, Liverpool bermain menekan sejak menit awal. Mohamed Salah berpeluang membawa The Reds memimpin saat laga baru berjalan 11 menit. Namun, upaya Salah untuk mencatatkan namanya di papan skor dapat digagalkan kiper.
Pada menit ke-20, Roberto Firmino berhasil menjaringkan bola ke dalam gawang Crvena Zvezda. Umpan silang Andrew Robertson dari sisi kiri mampu dituntaskan Firmino menjadi gol dengan tendangan.
Ketika laga berjalan 45 menit, giliran Salah yang mencatatkan namanya di papan skor sekaligus menggandakan keunggulan Liverpool. Menerima umpan pendek dari Xherdan Shaqiri, winger timnas Mesir itu membobol gawang lawan dengan tendangan keras kaki kanan.
Unggul dua gol pada paruh pertama tak membuat Liverpool menurunkan tempo serangan pada babak kedua. Salah kembali membobol gawang Crvena Zvezda lewat titik putih. Hadiah sepakan 12 pas itu diberikan wasit setelah Filip Stojkovic menjatuhkan Sadio Mane di kotak terlarang.
Pada menit ke-80, Sadio Mane membawa Liverpool memimpin 4-0. Bola hasil tendangan kaki kanan Mane yang memanfaatkan umpan dari Daniel Sturridge melesat mulus masuk ke dalam gawang. Sampai laga berakhir, tidak gol tambahan yang tercipta.
Susunan pemain:
Liverpool (4-3-3): 13-Alisson; 66-Trent Alexander-Arnold, 4-Virgil van Dijk, 12-Joe Gomez, 26-Andrew Robertson (18-Alberto Moreno 82'); 23-Xherdan Shaqiri (20-Adam Lallana 68'), 3-Fabinho, 5-Georginio Wijnaldum; 11-Mohamed Salah (15-Daniel Sturridge 73'), 9-Roberto Firmino, 10-Sadio Mane.
Pelatih: Jurgen Klopp (Jerman)
Crvena Zvezda (4-2-3-1): 82-Milan Borjan; 30-Filip Stojkovic, 5-Milos Degenek, 15-Srdan Babic, 77-Marko Gobeljic; 7-Nenad Krsticic, 3-Branko Jovicic (20-Goran Causic 75'); 14-Slavoljub Srnic, 11-Lorenzo Ebecilio (29-Dusan Jovancic 65'), 31-El Fardou Ben Nabouhane (21-Veljko Simic 81'); 99-Richmond Boakye.
Pelatih: Vladan Milojevic (Serbia)
Wasit: Daniel Siebert (Jerman)
Baca Juga
3 Fakta Sebelum Laga Timnas Indonesia vs Filipina di Piala AFF 2024: Garuda Pernah Alami Kekalahan Telak
Shin Tae-yong Tetapkan Satu Kewajiban yang Harus Dipenuhi Pemain Timnas Indonesia Sebelum Melawan Filipina, Apa Itu?
Jelang Pertandingan Timnas Indonesia vs Filipina di Piala AFF 2024: Semangat, Anak Muda, Jangan Gentar!
Advertisement