Tanpa Kalah di 13 Laga, Juventus Akui Kesulitan Lawan Empoli

Juventus mencatatkan kemenangan 2-1 saat melawan Empoli di Stadio Carlo Castellani, Sabtu (27/10/2018).

oleh Cakrayuri Nuralam diperbarui 29 Okt 2018, 06:00 WIB
Para pemain Juventus merayakan gol yang dicetak Cristiano Ronaldo ke gawang Empoli. (AFP/Marco Bertorello)

Liputan6.com, Turin - Juventus mencatatkan kemenangan 2-1 saat melawan Empoli di Stadio Carlo Castellani, Sabtu (27/10/2018) dalam lanjutan Serie A. Itu menandai Si Nyonya Tua tidak menelan kekalahan pada 13 laga musim ini.

Dalam pertandingan ini, Francesco Caputo membuat kiper Juventus, Wojciech Szczesny, tidak berdaya di menit ke-28.

Namun, Cristiano Ronaldo keluar sebagai pembeda bagi Juventus. Dia mencetak gol pada menit ke-54 dan 70.

Hasil tersebut membuat Juventus berada di puncak klasemen Serie A dengan raihan 28 poin. Si Nyonya Tua juga mencatatkan 12 kemenangan dan sekali hasil imbang dalam 13 laga di semua kompetisi.

Usai pelatih Juventus, Massimiliano Allegri mengakui, laga melawan Empoli membuat timnya kesulitan. Bahkan, dia mengakui Paulo Dybala dan kawan-kawan mengalami kelelahan.

"Ketika Anda memenangkan 12 dari 13 pertandingan, sedikit kelelahan bisa mulai terjadi. Kami memulai dengan cukup baik tetapi kemudian kami sedikit melambat dan kecolongan beberapa kali," ucap Allegri, di situs resmi Juventus.


Empoli Merepotkan

Cristiano Ronaldo mencetak dua gol saat Juventus mengalahkan Empoli 2-1 dalam laga lanjutan Serie A. (Fabio Muzzi/ANSA via AP)

Allegri menilai Empoli yang berada di papan bawah cukup merepotkan lini pertahanan Juventus. Tercatat, ada enam sepakan on target yang mengancam gawang Si Nyonya Tua.

"Mereka memiliki penyerang tengah dan pemain lain yang benar-benar dapat menyakiti Anda dengan kecepatan lari mereka. Jika Anda tidak waspada maka mereka menerobos maju dengan kecepatan untuk meraih gol kedua," ujar eks nakhoda AC Milan itu.

"Kami bernasib lebih baik di babak kedua, sebagian karena mereka menurun secara fisik. Ini adalah pertandingan yang harus kami menangkan, terlepas dari performa kami, tetapi Empoli pantas mendapat pujian atas cara mereka bermain," ucapnya melanjutkan.


Puji Dybala dan Ronaldo

Allegri kemudian memuji kontribusi Paulo Dybala sebelum mengomentari gol kedua Ronaldo yang sensasional.

"Paulo bermain bagus, terutama di babak kedua. Dia pemain hebat dan dia cenderung tumbuh ke dalam permainan. Dia memiliki stamina yang hebat dan ketika dia menemukan sedikit ruang dia benar-benar datang ke areanya sendiri."

"Gol Cristiano adalah hal yang Anda tunjukkan kepada anak-anak dan membuat mereka akan mencoba untuk menirunya," kata Allegri mengakhiri.

 

Saksikan video pilihan berikut ini:

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya