Liputan6.com, Jakarta Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo turut mengucapkan belasungkawa atas musibah jatuhnya pesawat Lion Air JT-610 yang jatuh di perairan Karawang, Jawa Barat. Tjahjo Kumolo mengatakan kepada keluarga korban, semoga diberi ketabahan dan ketegaran atas cobaan tersebut.
"Saya atas nama pribadi, dan juga Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) dan Badan Nasional Pengelola Perbatasan (BNPP) menyampaikan duka cita yang mendalam atas musibah ini dan mendoakan diterima disisi Allah SWT dan Keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan kekuatan atas cobaan musibah ini," kata Menteri Tjahjo, Jakarta, Senin (29/10).
Advertisement
Pemerintah sendiri, kata Tjahjo, akan mengerahkan segala sumber daya yang dimilikinya untuk melakukan proses pencarian dan evakuasi korban jatuhnya pesawat Lion Air. Kini, lembaga-lembaga yang terkait dengan Search and Rescue (SAR) telah ada di lokasi jatuhnya pesawat melakukan proses evakuasi korban. Tjahjo juga mengajak masyarakat untuk memanjatkan doa bagi para korban.
"Saya mengajak semuanya menundukkan kepala, mendoakan para korban. Duka keluarga korban, adalah duka kita. Duka bersama. Duka bangsa Indonesia," kata Tjahjo.
(*)