Bukan Conte, Pochhettino Target Utama Real Madrid

Real Madrid memprioritaskan Mauricio Pochettino sebagai pengganti Julen Lopetegui.

oleh Liputan6.com diperbarui 30 Okt 2018, 21:50 WIB
Manajer Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino, masuk dalam bidikan Real Madrid. (AFP/Lindsey Parnaby)

Liputan6.com, Madrid - Real Madrid dikabarkan sudah menetapkan target utama untuk pelatih baru. Los Blancos kabarnya memprioritaskan Mauricio Pochettino sebagai pengganti Julen Lopetegui.

Seperti diberitakan sebelumnya, Real Madrid baru saja memecat Lopetegui. Mantan pelatih timnas Spanyol itu dinilai gagal membesut Sergio Ramos dan kawan-kawan.

Sejauh ini, Real Madrid sudah mengangkat Santiago Solari sebagai pelatih El Real. Namun, mantan pelatih Real Madrid Castilla ini hanya berstatus sebagai pelatih caretacker sehingga mereka masih mencari pelatih baru dalam waktu dekat.

Dilansir Calciomercato, Real Madrid sudah menentukan siapa target utama. Manajer Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino, masuk dalam bidikan.


Pelatih Teruji

Mauricio Pochettino memimpin skuatnya memberikan penghormatan terakhir untuk White Hart Lane. (AFP/Ian Kington)

Menurut laporan tersebut, pertimbangan utama Real Madrid menginginkan Pochettino adalah karena track record sang pelatih yang apik. Pochettino mulai melejit saat ia melatih Tottenham Hotspur.

Di tangannya, The Lillywhites menjadi tim yang konsisten menantang gelar Liga Inggris dalam beberapa musim terakhir. Prestasi itu membuat Real Madrid tertarik. Untuk itu mereka akan mulai mendekati sang pelatih dalam waktu dekat.


Optimistis Dapat

Real Madrid kabarnya optimistis bisa mendapatkan Pochettino. Pasalnya, mereka memiliki hubungan yang baik dengan Spurs dalam beberapa tahun terakhir.

Seperti yang sudah diketahui, beberapa tahun belakangan Madrid memiliki hubungan bisnis yang baik dengan Spurs. Mereka melakukan dua pembelian besar dari London Utara saat mendatangkan Luka Modric dan Gareth Bale.

Madrid kabarnya optimistis hubungan baik itu akan memmbuat Spurs bersedia melepaskan Pochettino ke ibu kota Spanyol dalam beberapa minggu ke depan.

Pochettino masih terikat kontrak panjang di London Utara di mana kotnraknya baru habis pada tahun 2023 mendatang.

Sumber: Bola.net

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya