Blizzard Umumkan Gim Anyar Diablo Akan Hadir di Perangkat Mobile

Judul gim terbaru dari Diablo dipastikan akan menyambangi perangkat mobile, untuk platform iOS dan Android.

oleh Agustinus Mario Damar diperbarui 06 Nov 2018, 06:30 WIB
Diablo 3. (Doc: Blizzard)

Liputan6.com, Jakarta - Diablo--gim besutan Blizzard--dikenal lekat sebagai judul gim PC. Meski belakangan, Blizzard telah merilis gim tersebut untuk perangkat konsol, yakni Nintendo Switch.

Namun dalam pengumuman terbaru, Blizzard ternyata memiliki rencana lain untuk pengembangan gim tersebut. Hal itu diumumkan Blizzard dalam acara pembukaan BlizzCon 2018.

Dikutip dari Game Spot, Selasa (6/11/2018), Blizzard menyebut pihaknya akan merilis judul gim anyar Diablo ke perangkat mobile. Pengembang menjanjikan gim anyar ini akan menawarkan pengalaman bermain khas Diablo.

Blizzard menyebut gim berjudul Diablo: Immortal ini menawarkan genre RPG yang dapat dimainkan di mana saja. Untuk pengembangannya, Blizzard bekerja sama dengan NetEase, perusahaan asal Tiongkok.

Diablo: Immortal sendiri mengambil latar belakang antara Diablo II dan Diablo III, mengingat ada jeda cerita yang panjang di antara kedua gim itu. Blizzard juga menyebut gim ini dibuat dari awal, tidak sekadar mengambil dari gim yang sudah ada sebelumnya.

Rencananya, gim ini akan tersedia untuk platform Android dan iOS. Sayangnya, Blizzard tidak mengungkap jadwal rilis pasti gim ini, tapi hanya menyebut Diablo: Immortal akan meluncur tahun depan.


Alasan Blizzard Hadirkan Diablo ke Perangkat Mobile

Level rahasia di Diablo III akhirnya terungkap (technobuffalo)

Keputusan untuk menghadirkan gim Diablo ke perangkat mobile juga bukannya tanpa asalan. Menurut Game Designer Blizzard, Wyatt Cheng, pihaknya ingin memperluas pasar Diablo karena meraup sukses di konsol dan PC.

"Kami melihat ada kesempatan untuk membuat gim mobile yang keren, kami pun membuatnya," tutur Cheng. Selain itu, Blizzard juga ingin menawarkan kisah yang lebih banyak dengan menghadirkan Diablo di perangkat mobile.

Dia pun membandingkan gim ini dengan film Star Wars: Rogue One. Maksudnya, gim ini merupakan bagian dari kisah Diablo yang tetap dapat dinikmati sendiri secara terpisah.


Respon Negatif dari Fans

Blizzard tinggalkan Battle.net

Kendati demikian, keputusan Blizzard ini tidak ditanggapi positif para fans. Alasannya, banyak fans merasa Blizzard sebaiknya merilis seri anyar Diablo, alih-alih menghadirkan versi mobile.

Menanggapi hal tersebut, Senior Game Product Blizzard, Joe Hsu, berharap para fans memberi kesempatan Diablo: Immortal terlebih dulu, sebelum menilainya. Jadi, dia meminta para fans mencobanya lebih dulu dan memberikan opininya yang paling jujur.

"Saat ini memang beralasan untuk sedikit merasa skeptis. Namun, bagi orang yang sudah merasakan demonya dan bercerita gim ini keren. Harapannya, pembicaran itu dapat berkembang," tuturnya.

(Dam/Ysl)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini: 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya