Klasemen Liga Spanyol: Espanyol Mengancam Barcelona

Espanyol kini hanya tertinggal tiga angka dari Barcelona di puncak klasemen Liga Spanyol.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 06 Nov 2018, 10:45 WIB
Para pemain Barcelona merayakan gol yang dicetak Luis Suarez. (AFP/Benjamin Cremel)

Liputan6.com, Barcelona - Barcelona masih memimpin klasemen sementara Liga Spanyol 2018-19 hingga pekan ke-19. Blaugrana mengantongi 24 poin hasil dari tujuh kemenangan, tiga imbang, dan sekali kalah.

Barcelona dikuntit Espanyol di peringkat kedua. Skuat besutan Joan Francesc Ferrer Sicilia itu hanya terpaut dua poin dari Barcelona.

Tiga poin tambahan Espanyol didapat usai mengalahkan Athletic Bilbao di RCDE Stadium, Selasa (6/11/2018) dini hari WIB. Borja Iglesias mencetak satu-satunya gol kemenangan Espanyol.

Di posisi keempat ada Sevilla yang disusul Atletico Madrid dan Deportivo Alaves. Ketiga tim sama-sama memiliki 20 poin, tapi Sevilla memiliki selisih gol lebih baik.

Sementara itu, Real Madrid naik tiga tingkat ke peringkat keenam. Kini, Los Blancos memiliki 17 poin usai mengalahkan Real Valladolid.

 


Klasemen Liga Spanyol Pekan ke-11

Klasemen Liga Spanyol 2018-19 pekan ke-11. (soccerway.com)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya