Kapten Real Madrid Sesali Insiden Berdarah di Kandang Viktoria Plzen

Kapten Real Madrid itu kemudian minta maaf atas insiden tersebut

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 09 Nov 2018, 06:12 WIB
Bek Real Madrid, Daniel Carvajal berselebrasi dengan rekannya setelah mencetak gol ke gawang Getafe pada lanjutan La Liga Spanyol di stadion Santiago Bernabeu, Madrid, (19/8). Madrid menang 2-0 atas Getafe. (AP Photo/Andrea Comas)

Liputan6.com, Jakarta - Sergio Ramos telah meminta maaf kepada pemain Viktoria Plzen, Milan Havel, karena telah membuatnya cedera. Hidung pemain sayap Viktoria Plzen itu berdarah saat Real Madrid menang 5-0 atas Viktoria Plzen dalam laga lanjutan Liga Champions Kamis dini hari WIB (8/11/2018).

Pada laga itu, striker andalan Real Madrid, Karim Benzema, mencetak dua gol. Kemenangan ini memulihkan moral Real Madrid, yang kini untuk sementara dilatih Santiago Solari.

Namun, kapten Real Madrid, Sergio Ramos, kembali mendapat perhatian usai sikap kontroversialnya di lapangan. Ramos menyikut Milan Havel, hingga hidungnya berlumuran darah.

Havel sempat mendapatkan perawatan, namun tak mampu melanjutkan laga. Dia akhirnya diganti tujuh menit sebelum babak pertama berakhir.


Insiden

Sergio Ramos (LLUIS GENE / AFP)

Ramos kemudian menyampaikan maaf di media sosial atas insiden di mana wasit Deniz Aytekin tidak mengambil tindakan. "Kemenangan untuk membangun dan juga untuk belajar dari," tulisnya.

"Sepak bola selalu mengajari Anda banyak hal dan malam ini saya seharusnya tidak mengalami tantangan seperti itu.


Cedera Bahu

Petugas medis memeriksa bahu striker Liverpool, Mohamed Salah pada laga final Liga Champions di Stadion NSC Olimpiyskiy, Kiev, Minggu (27/5/2018). Salah mengalami cedera bahu usai dilanggar Ramos. (AP/Sergei Grits)

Ramos sempat dikecam karena terlibat dalam insiden yang membuat bintang Liverpool Mohamed Salah cedera bahu di final Liga Champions musim lalu. Madrid memenangkan laga itu dengan skor 3-1.

Sementara itu, kemenangan atas Viktoria Plzen membuat Real Madrid berada di puncak Grup G dengan sembilan poin dari empat pertandingan. Mereka dapat memesan tempat di fase knockout jika menang melawan AS Roma bulan depan.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya