Sachez Sulit Hengkang dari MU di Januari 2019

Gaji dan harga membuat Sanchez sulit meninggalkan MU di bursa transfer Januari 2019.

oleh Liputan6.com diperbarui 13 Nov 2018, 17:05 WIB
Striker Manchester United (MU) Alexis Sanchez. (AP/Alastair Grant)

Liputan6.com, Manchester - Keinginan Alexis Sanchez untuk hengkang dari Manchester United (MU) di bursa transfer Januari 2019 sulit terwujud. Sebab, ada banyak kendala yang membuatnya sulit meninggalkan Old Trafford.

Sanchez memiliki keinginan kuat untuk pindah dari MU. Pemain asal Chile itu mengaku sudah tidak merasa nyaman bermain bersama Setan Merah.

Hubungan Sanchez dengan manajer Jose Mourinho tidak begitu bagus. Selain itu, eks pemain Arsenal juga dinilai tidak cocok dengan gaya bermain yang diterapkan Mourinho. Karena itu, Sanchez kini jarang bermain.

Sanchez sejauh ini baru lima kali tampil sebagai pemain inti MU di Liga Inggris.. Kontribusi pemain berusia 29 tahun itu juga cukup minim. Sanchez baru mencetak satu gol dan dua assist untuk Setan Merah.


Alasan Sulit Pindah

Striker Manchester United (MU) Alexis Sanchez, usai bermain imbang oleh Valencia pada laga Liga Champions di Stadion Old Trafford, Selasa (2/10/2018). Manchester United ditahan 0-0 oleh Valencia. (AP/Jon Super)

Laporan The Telegraph menyebut ada dua alasan yang bakal membuat Sanchez tidak akan pindah dari MU pada Januari 2018. Salah satunya adalah faktor gaji yang tinggi.

Sanchez sejatinya masuk incaran beberapa klub besar Eropa. PSG adalah salah satu klub yang tertarik membelinya. Tapi, PSG kini sudah punya pengeluaran gaji yang tinggi. Sementara, gaji Sanchez juga tidak murah.

PSG memang punya sumber dana yang besar, tapi mereka tidak ingin menambah beban keuangan dengan gaji Sanchez yang tinggi. Apalagi, MU juga tidak ingin menjual Sanchez dengan harga yang murah.

Setan Merah membeli Sanchez dari Arsenal dengan harga 42,5 juta euro pada Januari 2018. MU tidak ingin melepas dengan harga jauh lebih murah dari angka tersebut.


Kegagalan Nomor 7

Sanchez memilih untuk memakai nomor punggung 7 ketika bergabung dengan MU. Nomor yang selama ini dikenal keramat di MU. Sederet pemain pernah gagal dengan nomor punggung tersebut.

Setelah Cristiano Ronaldo, beberapa pemain yang memakai nomor 7 di MU memang tidak begitu sukses. Mereka yakni Michael Owen, Antonio Valencia [kemudian pindah ke nomor 25], Memphis Depay, dan Angel Di Maria.

Apakah Sanchez akan meneruskan kegagalan pemain dengan nomor 7 di MU?

Sumber: Bola.net

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya