Liputan6.com, New York - Apa yang akan Anda lakukan jika menjadi salah satu orang terkaya di dunia dengan harta ratusan triliun? Mungkin Anda membayangkan gaya hidup yang mewah. Namun, ini tidak berlaku bagi seorang Warren Buffett.
Dikenal sebagai “penyihir dari Omaha”, Buffett memiliki kekayaan senilai USD 89,6 miliar atau Rp 1.324,7 triliun (asumsi kurs Rp 14.785 per dolar AS). Siapa sangka, orang terkaya ketiga di dunia ini mempunyai gaya hidup yang sederhana. Buffett menggunakan dompet yang sama selama 20 tahun dan bahkan masih menggunakan flip phone Nokia.
Baca Juga
Advertisement
Namun, ini bukan berarti CEO Berkshire Hathaway tersebut merupakan orang yang pelit. Malah, Buffett dikenal sebagai salah satu miliarder yang paling sering beramal. Mengutip Business Insider, ini 4 bukti Buffett jalankan gaya hidup irit walaupun memiliki harta berlimpah.
1. Sarapan murah
Dalam perjalannya menuju kantor, Buffett selalu mampir ke McDonald’s dan memesan satu dari tiga menu: dua roti sosis, telur dan keju, atau bacon, telur, dan keju.
Buffett tidak pernah mengeluarkan lebih dari USD 3,17 (Rp 46,8 ribu) untuk makan paginya. Pada hari-hari lain saat ia tidak membeli McDonald’s, Buffett lebih suka makan Oreo untuk sarapan.
2. Tidak pindah rumah sejak 1958
Bagaimana bentuk rumah Warren Buffett? Anda mungkin membayangkan seorang miliarder sekelas Buffett akan memiliki rumah besar nan megah. Nyatanya, rumah Buffett nampak sederhana untuk seseorang dengan harta miliaran dolar.
Buffett tinggal di rumah yang sama selama lebih dari setengah abad. Rumah 5 kamar tersebut ia beli pada 1958 seharga USD 31,5 ribu atau setara dengan USD 275 ribu (Rp 4 miliar) saat ini. Buffett pun tidak memiliki keinginan untuk menjualnya dalam waktu dekat.
Advertisement
3. Jarang ganti mobil
Dalam sebuah dokumenter BBC, putri Buffett mengatakan ayahnya lebih memilih untuk membeli mobil dengan harga yang lebih murah, misalnya mobil bekas dengan beberapa kerusakan.
Mobil tersebut kemudian diperbaiki dan digunakan oleh Buffett. Ia juga sangat jarang mengganti mobilnya kecuali mobil tersebut benar-benar rusak.
“Saya hanya berkendara sekitar 3,5 ribu mil (5 ribu kilometer) setahun. Jadi saya akan sangat jarang membeli mobil baru,” jelas Buffett kepada Forbes.
4. Punya hobi yang sederhana
Banyak miliarder memiliki hobi yang unik. Bahkan sebagian dari mereka memiliki hobi yang hanya bisa dilakukan orang kaya.
Namun hobi Buffett ternyata sangat sederhana, yaitu bermain kartu. Ia malahan menyebut dirinya kecanduan bridge dan bisa bermain hingga 12 jam seminggu.
Selain bermain bridge, Buffett juga biasanya bermain ukulele dan bernyanyi di waktu luang. (Felicia Margaretha)