Liputan6.com, Pangandaran Dominasi skuter matik tak terbantahkan. Hingga Oktober tahun ini, pangsa pasarnya mencapai 84 persen dari total penjualan nasional yang mencapai 5.332.564 unit. Angka ini tumbuh 11,4 persen dibanding periode yang sama tahun lalu. Lantas bagaimana dengan sepeda motor sport?
Seperti model bebek, keberadaan motor sport di Indonesia juga tergerus. Paling tidak tahun ini ada koreksi sekitar 12 persen dibanding waktu yang sama tahun lalu. Hal ini diakui langsung oleh Marketing Director Astra Honda Motor, Thomas.
Baca Juga
Advertisement
"Ya, ada koreksi sekitar 12 persen," ujarnya di sela acara Honda Bikers Day di Pangandaran, Jawa Barat (17/11). Kini penjualan motor sport nasional hanya 9 persen saja.
Di tengah tren motor sport yang menurun, ternyata tidak terjadi pada produk Honda. Justru motor sport merek sayap mengepak itu tumbuh 10 persen. Menurut Thomas, kelas 150 cc seperti CBR150R mendongkrak pencapaian Honda di model ini.
Tak dipungkiri, jurus menyegarkan produk tersebut berbuah manis. "Ya kami melakukan beberapa perubahan seperti memperbaiki posisi berkendara sehingga lebih nyaman. Ada pula penambahan warna baru, perubahan visor dan ganti stripe pada fairing."
Simak Video Pilihan Berikut Ini:
AHM Hadirkan Facelift Honda CBR150R Streetfire dan CBR250RR
PT Astra Honda Motor (AHM) secara resmi meluncurkan dua model facelift terbaru dari Honda CB150R Streetfire dan CBR250RR di Hotel Holiday Inn Kemayoran, Kemayoran, Jakarta (13/7/2018).
Menurut President Director PT AHM Toshiyuki Inuma, new Honda CB150R Streetfire merupakan motor naked yang kini memiliki tampilan lebih gagah dan agresif.
Baca Juga
"Kami menyematkan evolusi lebih baik pada detail desain maupun fitur pada naked bike Honda ini, seperti wavy disc brake, alumunium diecast pillon step bracket dan passing lamp swicth," ungkap Inuma saat peluncurannya.
Tak hanya itu, Inuma mengklaim, new Honda CB150R Streetfire juga telah dilakukan ubahan pada bagian posisi berkendara melalui penyesuaian posisi setang, namun tetap mempertahankan model yang hemat bahan bakar.
Sedangkan untuk model new Honda CBR250RR, Inuma juga menyatakan bahwa motor sport tersebut memiliki tampilan baru di beberapa bagiannya.
"Kami yakin new Honda CB150R Streetfire dan new Honda CBR250RR akan menjadi partner berkendara membanggakan bagi pecinta motor sport," ungkap Inuma.
Advertisement