Liputan6.com, Valencia - Marc Marquez menunjukkan indikasi sebagai salah satu kandidat podium juara MotoGP Valencia di Sirkuit Ricardo Tormo, Minggu (18/11/2018). Pembalap Repsol Honda itu tampil sebagai yang tercepat dalam sesi pemanasan (WUP).
Nantinya, Marquez akan memulai balapan MotoGP Valencia dari posisi kelima. Saat sesi kualifikasi, ia menunjukkan aksi memukau setelah sempat terjatuh dan mengalami cedera pada bahunya. Tapi, ia tetap mampu memberikan penampilan yang terbaik.
Baca Juga
Advertisement
Saat sesi pemanasan, The Baby Alien menunjukkan kehebatannya dengan mencatatkan waktu 1 menit 40,165 detik. Ia unggul 0,805 detik dari pembalap Aprilia, Aleix Espargaro yang menempati posisi kedua.
Tak kalah mengejutkan adalah penampilan Valentino Rossi. Sejatinya, pembalap Movistar Yamaha itu mendapatkan hasil buruk pada sesi kualifikasi hingga harus start dari posisi ke-16. Namun, dalam sesi pemanasan ia mampu menempati urutan ketiga dengan selisih 0,955 detik dari Marquez.
Sesi WUP MotoGP Valencia itu sendiri berlangsung dalam kondisi lintasan basah. Pada kualifikasi, rekan setim Rossi, Maverick Vinales membuktikan sebagai yang terbaik dalam kondisi basah. Menarik untuk dinanti siapa yang akan melesat saat balapan nanti.
10 Besar WUP MotoGP Valencia
1. Marc Marquez: 1 menit 40,154 detik
2. Aleix Espargaro: +0,805
3. Valentino Rossi: +0,955
4. Danilo Petrucci: +1,014
5. Jack Miller: +1,029
6. Andrea Dovizioso: +1,419
7. Franco Morbidelli: +1,429
8. Pol Espargaro: +1,436
9. Bradley Smith: +1,641
10. Andrea Iannone: +1,655
Advertisement