Wali Kota Palembang Marah Melihat Temuan Mengejutkan di Daerah Langganan Banjir

Wali Kota Palembang marah besar melihat temuan pelanggaran di daerah langgaanan banjir di Palembang.

oleh Nefri Inge diperbarui 19 Nov 2018, 14:00 WIB
Wali Kota Palembang Harnojoyo mengecek langsung saluran pembuangan air di Jalan Mayor Ruslan yang langganan banjir (Dok. Humas Pemkot Palembang / Nefri Inge)

Liputan6.com, Palembang - Memasuki musim penghujan di Bulan November 2018, sebagian besar kawasan di Kota Palembang, Sumatera Selatan (Sumsel) terendam banjir. Kedalaman air banjir pun bahkan bisa merendam sebagian bangunan rumah warga.

Simpang empat di Jalan Mayor Ruslan Kelurahan 9 Ilir Palembang menjadi salah satu lokasi langganan banjir. Walaupun di kawasan tersebut sudah ada kolam retensi, namun tidak menjadi solusi antisipasi banjir saat hujan turun dengan derasnya.

Wali Kota Palembang Harnojoyo langsung turun ke lapangan untuk mencari tahu penyebab banjir di lokasi ini. Saat diperiksa, salah satu saluran pembuangan air ternyata ditutup cor semen di salah satu kafe di daerah tersebut.

Orang nomor satu di Palembang ini terlihat marah dan langsung memerintahkan jajaran Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Palembang membongkar cor semen tersebut.

"Sangat miris melihat kondisi ini. Wajar saja disini langganan terjadi genangan air jika salurannya ditutup seperti ini. Ini jelas disengaja, sampai dicor seperti ini. Tidak ada kompromi lagi, langsung dibongkar," ujarnya kepada Liputan6.com, Minggu (18/11/2018).

Selain menutupi saluran pembuangan air, pemilik usaha tersebut juga membuang limbah ke saluran air yang buntu tersebut. Aktifitas yang dilakukan secara rutin itu, semakin memperparah penyumbatan saluran air hingga mengeluarkan aroma yang busuk.

Dalam waktu dekat, Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang akan memanggil pemilik usaha tersebut. Salah satu tindakan tegasnya, dengan memberikan sanksi seberat-beratnya.

"Karena ulah pemilik usaha ini, masyarakat sekitar menjadi korban selama ini," katanya.

Sepanjang Jalan Kolonel H Burlian pun menjadi lokasi yang sering terendam air bah. Padahal kawasan ini merupakan jalan protokol Kota Palembang.

Harnojoyo akhirnya merealisasikan janjinya untuk mengatasi banjir, dengan memasang Box Culvert di kawasan banjir tersebut.

Simak video pilihan berikut: 

 


Solusi Banjir

Salah satu petugas Basarnas Sumsel menarik kapal karet di tengah genangan air di Jalan Mayor Salim Batubara Palembang (Liputan6.com / Nefri Inge)

"Kami mohon maaf kepada masyarakat. Beberapa hari ke depan akan mengalami kemacetan di jalur ini, karena sedang ada pengerjaan Box Culvert," ujarnya.

Diungkapkan Kepala Dinas PUPR Kota Palembang Akhmad Bastari, timnya segera melakukan tindakan terhadap pemilik usaha kafe di Jalan Mayor Ruslam tersebut.

"Saluran airnya akan segera kita perbaiki agar kembali lancar. Senin (19/11/2018) langsung kita berikan surat teguran. Terkait masalah limbah, akan ditindaklanjuti oleh Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (LHK) Palembang," ucapnya.

Untuk pemasangan Box Culvert diakuinya masih ada kendala. Yaitu adanya penghalang utilitas dari penggalian yang dilakukan, serta pemasangan Box Culvert dengan kedalaman sekitar 1,5 meter yang cukup sulit.

Box culvert dimensi 2x1 dengan crossing sepanjang 20 meter ini, akan dipasang di dua titik di kawasan tersebut. Pemasangan double box di satu titik saja, akan memakan waktu selama 10 hari.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya