Jadwal Timnas Indonesia Vs Filipina di Laga Terakhir Piala AFF 2018: Obat Pelipur Lara

Timnas Indonesia sudah dipastikan tersingkir dari Piala AFF 2018.

oleh Defri Saefullah diperbarui 22 Nov 2018, 09:00 WIB
Timnas Indonesia tersingkir dari Piala AFF 2018 (Bola.com/M. Iqbal Ichsan)

Liputan6.com, Jakarta - Timnas Indonesia sudah dipastikan tersingkir dari Piala AFF 2018. Kepastian ini didapatkan setelah Filipina hanya imbang 1-1 melawan Thailand pada lanjutan penyisihan grup B, Rabu (21/11/2018).

Ini membuat Timnas Indonesia sulit mengejar ketertinggalan poin. Soalnya, kalaupun menang lawan Filipina pada pertandingan yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Indonesia maksimal hanya meraih 6 poin.

Sedangkan Thailand dan Filipina saat ini sama-sama mengemas 7 poin. Praktis, peluang Timnas Indonesia untuk lolos terbuka dan duka pun menyelimuti sepak bola Indonesia.

Untuk penyisihan grup B, persaingan untuk merebut tiket ke semifinal akan diperebutkan antara Filipina, Singapura dan Thailand.

Sedangkan Timnas Indonesia butuh evaluasi total usai melawan Filipina. Kemenangan hanya akan menjadi pelipur lara bagi duka yang dirasakan suporter Timnas Indonesia.


Jadwal Timnas Indonesia

VIETNAM VS KAMBOJA (Liputan6.com/Trie yas)

Indonesia vs Filipina

25 November 2018

Stadion Utama Gelora Bung Karno

Pukul 19.00 WIB

Live streaming di Vidio.com

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya