Liputan6.com, Jakarta - Prabowo Subianto menyebut bahwa air laut di utara Jakarta akan mencapai Bundaran Hotel Indonesia, pada tahun 2025. Hal itu disampaikan Prabowo berdasarkan prediksi United Nations (UN) atau Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB).
Namun, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan tak mau menanggapi pernyataan calon presiden itu soal air laut tersebut. Yang terang, Anies memastikan pihaknya telah menyiapkan antisipasi ancaman banjir Jakarta.
Advertisement
Politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto pun turut bicara. Intinya, Hasto mendukung sang gubernur segera menyelesaikan masalah banjir di Ibu Kota.
Bagaimana pernyataan dan tanggapan mengenai ramalan mengenai air laut tersebut? Simak selengkapnya Infografis berikut ini: